Pemkab Muara Enim Dukung Implementasi Merdeka Belajar

Pemkab Muara Enim Dukung Implementasi Merdeka Belajar

Pemkab Muara Enim Dukung Implementasi Merdeka Belajar. FOTO : DOK/ENIMEKSPRES.CO.ID--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim melakukan advokasi dan komitmen yang kuat dalam mendukung implementasi kegiatan Merdeka Belajar di Ruang Rapat Pangripta Nusantara Kantor Bappeda Muara Enim, Kamis 13 Juli 2023.

Kegiatan itu dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Muara Enim Ir. Yulius, Bunda PAUD Kabupaten Muara Enim Nurul Vita Utami Kaffah, Kepala BPMP Sumsel, Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Muara Enim, Kepala Bappeda Muara Enim, dan Perwakilan Sekolah Paud, SD, SMP, dan SMA/SMK.

Dalam acara tersebut, Aria Ahmad Mangunwibawa, Kepala BPMP Sumsel menyampaikan pentingnya memperkuat kolaborasi untuk menerapkan komitmen dalam mendukung kebijakan Merdeka Belajar.

"Tujuan dari pertemuan ini adalah untuk mempererat silaturahmi dan mendapatkan masukan serta inspirasi terkait kegiatan belajar yang sudah dilaksanakan," ungkapnya.

BACA JUGA:Bupati Kaffah Resmikan Pembangunan Masjid Masjid Jami'il Ummat di Desa Tanjung Menang

BACA JUGA:Tingkatkan Kapasitas dan Keterampilan Pegawai, Pemkab Muara Enim Gelar Pembinaan Publik Speaking

BPMP Provinsi Sumsel Direktorat Jenderal PAUD Sigas Dikdasmen, hadir sebagai pihak yang ingin berbagi inisiatif dan mendengarkan.

 "Berharap forum ini dapat memberikan informasi yang lebih baik mengenai potret nyata pelaksanaan kegiatan belajar dan dapat mengawasi dengan baik manfaat yang diperoleh oleh sekolah dan murid," ungkapnya.

Aria juga memberikan apresiasi yang besar kepada Bupati dan jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Muara Enim atas kinerja dan dukungan mereka dalam implementasi kegiatan Merdeka Belajar.

"BPMP Sumsel melakukan advokasi dengan pengawalan program dalam implementasi kebijakan Merdeka Belajar, termasuk perencanaan berbasis data, kegiatan fisik dan nonfisik, serta kegiatan belajar yang menyenangkan dari PAUD hingga SD," ungkapnya.

BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Ikuti Rakor Virtual Evaluasi Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih

BACA JUGA:Titik Hotspot di Wilayah Kabupaten Muara Enim Turun 64 Persen

Selain itu, ada penekanan bahwa kebijakan ini penting untuk membagikan informasi kepada anak-anak agar mereka dapat memperoleh manfaat secara penuh.

Aria juga menyoroti pentingnya memantau dan memastikan hak-hak anak terpenuhi, terutama dalam perkembangan anak usia PAUD 0-8 tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: