Wagub Sumsel Hadiri Peluncuran Desk Penanganan Karhutla dan PPMI-TPPO di Kemenko Polkam RI

Wagub Sumsel Hadiri Peluncuran Desk Penanganan Karhutla dan PPMI-TPPO di Kemenko Polkam RI

Wagub Sumsel H. Cik Ujang menghadiri peluncuran Desk Koordinasi Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) serta Desk Koordinasi Perlindungan Terhadap Pekerja Migran Indonesia (PMI) dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang dilaunching seca--

JAKARTA, ENIMEKSPRES.CO.ID - Wakil Gubernur (Wagub) Sumsel H. Cik Ujang menghadiri peluncuran Desk Koordinasi Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) serta Desk Koordinasi Perlindungan Terhadap Pekerja Migran Indonesia (PMI) dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang dilaunching secara langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam) Republik Indonesia (RI) Budi Gunawan.

Peluncuran bertempat di ruang Rapat Bima Kantor Menko Polhukam RI, Kamis 13 Maret 2025.

Menko Polkam RI, Budi Gunawan menyebut, kedua desk tersebut dibentuk atas arahan dari Presiden Prabowo Subianto.

Dikatakan, Pemerintah ingin mengupayakan zero Karhutla di tahun 2025, sekaligus menurunkan jumlah pekerja migran yang menjadi korban pelanggaran hukum, baik di dalam negeri maupun luar negeri.

BACA JUGA:Gubernur Bersama Wagub Sumsel Jalin Koordinasi dengan Kanwil DJPb Kemenkeu

BACA JUGA:Wagub Apresiasi Korwil ICSB Wilayah Sumsel Libatkan UMKM Pada Bazar Jajan Bukoan di Palembang

”Kebakaran hutan dan lahan setiap tahun selalu terjadi di wilayah Indonesia yang memiliki dampak sangat luas. Tidak hanya berdampak terjadinya korban jiwa dan berhubungan terhadap lingkungan, tetapi juga memiliki dampak geopolitik yang cukup signifikan karena dampak asapnya sampai lintas negara,” katanya.

Budi Gunawan mengungkapkan keseriusan Pemerintah dalam memaksimalkan penanggulangan Karhutla.

Di antaranya dengan mengumpulkan berbagai instansi terkait mulai dari level pusat maupun daerah yang rawan terjadi Karhutla, masing-masing Provinsi Sumsel, Lampung, Riau, Jambi, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Tengah.

“Mereka kita undang secara langsung pada  Rapat Koordinasi untuk memastikan langkah-langkah penanggulangan Karhutla berjalan dengan baik,” tegasnya.

BACA JUGA:Wagub Sumsel Groundbreaking Pembangunan Rumah Subsidi Layak Huni Bagi Pegawai dan Anggota Polri

BACA JUGA:Safari Ramadan 1446 H, Gubernur Herman Deru dan Wagub Cik Ujang Solat Isya dan Tarawih Berjamaah

Dikatakan, khusus untuk Desk Koordinasi Penanggulangan Karhutla bakal dipimpin langsung oleh kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI.

”Untuk Desk Koordinasi Penanggulangan Karhutla leading sectornya adalah kepala BNPB, Menteri Kehutanan, Panglima TNI, Kapolri, dan Menteri Lingkungan Hidup,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: