Maju Pilkada Muara Enim, 2 Birokrat Ini Siap Pensiun Dini dari ASN

Maju Pilkada Muara Enim, 2 Birokrat Ini Siap Pensiun Dini dari ASN

Bacabup Muara Enim Edison dan Bacawabup Muara Enim Mat Kasrun mengabadikan momen kebersamaan usai pengambilan formulir di DPD Partai NasDem Muara Enim untuk maju pada Pilkada Muara Enim 2024. Foto : OZI/ENIMEKSPRES.CO.ID--

BACA JUGA:Sudah 7 Kandidat Daftar ke PDIP, Ahmad Rizali Daftar Cabup

Lanjut Azis, pendaftaran ini dibuka dari tanggal 17 April hingga nanti tanggal 2 Mei 2024.

Rencananya DPD NasDem Muara Enim akan mengajukan 3 pasangan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim periode 2024-2029 ke DPP NasDem.

Disinggung mengenai kriteria khusus, Azis mengaku bahwa DPD Partai NasDem Muara Enim membuka pintu selebar-lebarnya bagi siapapun yang ingin mendaftar.

Kemudian apa yang diputuskan tim penjaringan nanti itulah yang akan dikirim ke DPW dan DPP Partai NasDem.

BACA JUGA:HNA Jalin Komunikasi ke Parpol, Sudah Ada Kandidat Siap Berpasangan

Akan tetapi semua itu tetap harus ada rekomendasi dari DPD, namun jika tidak ada rekomendasi tidak bisa diproses oleh DPP.

"Secara tertulis nanti kita akan sampaikan rekomendasi hasil penjaringan Bacalon, nanti juga akan ada uji elektabilitas dari DPP, nanti tergantung DPP Partai NasDem, ada hak penambahan dari DPW 2 pasang jadi total 5 pasang," ungkapnya.

Bacabup Muara Enim, Edison mengatakan bahwa pada prinsipnya kedatangannya sekaligus silaturrahmi dengan partai, jadi tidak ada niat membeda-bedakan antara partai itu sendiri.

"Jika nanti terpilih dan diberikan amanah untuk membangun Muara Enim maka akan mengedepankan prinsip kebersamaan," katanya.

BACA JUGA:Pilkada 2024, Bambang Ridwansyah Siap Daftar ke Semua Partai Politik Menuju Muara Enim 1

Oleh karena itu, dirinya mengunjungi partai-partai dan mengambil formulir pendaftaran, karena pada dasarnya tidak ada partai yang memenuhi syarat untuk mengusung calon secara mandiri.

"Mudah-mudahan ada kolaborasi, kesesuaian di antara partai yang kita kunjungi sehingga mengerucut nanti bisa mengusung dan mengantarkan kita sebagai Bacabup Muara Enim periode mendatang," harapnya.

"Saya saat ini masih sebagai ASN, namun saya siap pensiun dini demi mengabdi untuk daerah," lanjut dia.

Sementara itu, Mat Kasrun mengaku kedatangannya untuk mengambil formulir pendaftaran, meminta dukungan untuk mencalonkan diri sebagai wakil Bupati Muara Enim ke DPD NasDem Muara Enim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: