281 Calon Penerima Beasiswa Bidiksiba Ikuti Tes Akademik yang Digelar PT Bukit Asam

281 Calon Penerima Beasiswa Bidiksiba Ikuti Tes Akademik yang Digelar PT Bukit Asam

Calon Penerima Beasiswa Bidiksiba Ikuti Tes Akademik yang Digelar PT Bukit Asam. Foto : DOK/ENIMEKSPRES.CO.ID--

Di Unit Pertambangan Ombilin, tes terlaksana di Aula PT Bukit Asam Ombilin.

Ketua Tim Bidiksiba sekaligus AVP Sustainability Accounting & Finance PT Bukit Asam, Laurentius Agus Haryadi, menjelaskan bahwa Program Bidiksiba bertujuan untuk membantu siswa-siswi lulusan SLTA/sederajat dari keluarga prasejahtera di sekitar wilayah operasi perusahaan agar dapat mengenyam pendidikan tinggi.

BACA JUGA:Mengenal Batu Bara Garapan PT Bukit Asam, Potensi Andalan Kabupaten Muara Enim

BACA JUGA:Keren, Tiga Siswa SMAN 1 Unggulan Muara Enim Terima Beasiswa di Sichuan University China

Kata dia, sejak 2014 hingga 2022 sudah ada 277 orang penerima beasiswa dari PT Bukit Asam ini.

"Beasiswa Bidiksiba merupakan wujud kepedulian dan komitmen PT Bukit Asam terhadap kemajuan pendidikan masyarakat,” kata Agus.

“PT Bukit Asam juga ingin menciptakan agen perubahan sebagai pemutus rantai kemiskinan dalam keluarga prasejahtera di sekitar wilayah operasional," sambung Agus lagi.

Program Bidiksiba tersebut bekerjasama dengan Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri), Politeknik Negeri Malang (Polinema), dan Politeknik Negeri Lampung (Polinela).

BACA JUGA:Program Bidiksiba Sudah Jalan 13 Tahun, 109 Alumni Sudah Kerja Diberbagai Sektor Usaha

BACA JUGA:Siswa MAN 1 Muara Enim Ikuti Sosialisasi Beasiswa PT Bukit Asam

Hasil dari kelulusan Tes Potensi Akademik nantinya akan diumumkan masing-masing Politeknik pada 10 Juli 2023 mendatang.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Direktur IV Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri), Zakaria menyampaikan bahwa penerima beasiswa Bidiksiba PT Bukit Asam akan mendapatkan pembinaan khusus.

"Mereka tidak saja mendapat pembinaan di bidang akademik, tapi juga non-akademiknya kita bina," kata Zakaria.

Zakaria berharap kerjasama antara PT Bukit Asam dan Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri) dalam Program Bidiksiba ini dapat terus berlanjut, serta ditingkatkan dari segi kualitas maupun kuantitas.

BACA JUGA:Bukan Cuma Aji, Ada Juga Sulikin Alumni Bidiksiba Kini Jadi Pegawai PTBA

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: