350 JCH Muara Enim Sudah Memakai Ihram Sejak Sarapan Pagi Tadi, Bus Shalawat Stop Operasi Ini Jadwalnya?

350 JCH Muara Enim Sudah Memakai Ihram Sejak Sarapan Pagi Tadi, Bus Shalawat Stop Operasi Ini Jadwalnya?

Jemaah Calon Haji Muara Enim sudah siap bertolak ke Tanah Suci dan sejak pagi di Asrama haji Palembang sudah memakai pakaian ihram.--

350 JCH Muara Enim Bertolak ke Jeddah dengan Memakai Ihram, Bus Shalawat Stop Operasi Ini Jadwalnya?

enimekspres.co.id- Siang ini 13 Juni 2023, Jemaah Calon Haji Muara Enim yang berjumlah 350 orang ditambah petugas haji akan bertolak dari embarkasi Palembang kebandara King Abdul Aziz Jedaah.

Jemah calon haji asal Muara Enim akan bertokak pukul 10.35 WIB, dengan petugas haji Dedy Alamsyah, H Kastawi, Yessica Fianty Muslim, Duti Yursika, dan Nurjanah Arba.

Karena diperkirakan di Bandara King Abdul Aziz padat, diimbau agar jemaah haji mulai memakai pakaian ihram sejak dari ermbarkasi Palembang. 

Berdasarkan pantauan jemaah asal Muara Enim sudah terlihat rapi memakai pakaian ihram sejak sarapan pagi 13 juni di Asarama Haji Palembang

Ya, nanti Ketika pesawat mendekati Yalamlam/Qarnul Manazil  kru pesawat memberitahukan kepada petugas kloter atau pembimbing haji agar jemaah  yang mekakukan miqat, melakukan niat ihram haji/umrah wajib haji. Niat di lisan dan dilafalkan di lisan.

BACA JUGA:Ratusan Warga Muara Enim Menangis Haru di Masjid Agung, Ada Apa?

Bagi jemaah yang mengambil miqat di Yalamlam, mereka harus mulai memakai pakaian ihram, membuka kaos kaki dan celana dalam dengan segera bagi jamaah laki-laki yang masih mengenakannya.

Namun jika  jamaah belum niat ihram ketika pesawat melewati Yalamlam/Qarnul Manazil,  mereka bisa melaksanakan niat ihram di Bandara KAIA Jeddah.

Memakai Ihram dari ermbarkasi juga memudahkan jika di bandara Jeddah terjadi penumpukan antrean, dan tidak terburu-buru naik bus ke Makkah.

BACA JUGA:Jemaah Calon Haji Muara Enim Didominasi Usia 50-60 Tahun

Diketahui,  jamaah haji Indonesia gelombang kedua yang bisa melaksanakan ihram di pesawat, karena jamaah gelombang kedua tiba di Bandara Jeddah dan langsung naik bus ke Makkah.

Sedangkan jamaah haji gelombang pertama, tiba di Arab  Saudi di Madinah. Dan, melaksanakan ibadah arbain selama delapan hari.

Dari Madinah, jamaah haji gelombang pertama langsung menujuk ke Makkah. Dan miqatnya di Bir Ali, ketika naik bus dari Madinah ke Makkah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: