Plt Bupati Muara Enim Menghindar dari Wartawan
Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah ketika menggelar pertemuan dengan para kepala OPD, dan jajaran Pemkab Muara Enim di akhir masa jabatannya. Foto : ENIMEKSPRES.CO.ID--
MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Tiga hari jelang akhir masa jabatannya memimpin Bumi Serasan Sekundang, Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah mengadakan rapat staf sekaligus perpisahan dengan para kepala OPD.
Kegiatan itu dilaksanakan secara tertutup pada Jumat 15 September 2023.
Setelah cukup lama tidak berada di Muara Enim, kehadiran Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah tersebut sangat dinantikan oleh kalangan jurnalis untuk konfirmasi terkait maraknya beredar foto dan video yang mirip Plt Bupati Muara Enim dengan seorang wanita yang merupakan salah satu pejabat di Bappeda Kota Palembang.
Di mana foto dan video tersebut banyak beredar di media sosial (Medsos).
BACA JUGA:Selamat Bertugas! 50 Anggota Paskibraka Muara Enim Dikukuhkan, Plt Bupati Beri Pesan Begini
Namun, Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah terkesan menghindar dari wartawan saat hendak dikonfirmasi terkait kebenaran berita tersebut.
Bahkan acara yang dijadwalnya pukul 14.00 WIB molor ke pukul 15.00 WIB, karena Plt Bupati belum masuk ke ruangan rapat Pangripta Nusantara di kantor Bappeda Muara Enim.
Bahkan, sebelum masuk ke ruang rapat, para wartawan didatangi salah seorang anggota Satpol PP yang diperintahkan ajudan dan humas agar wartawan tidak berada di Gedung Bappeda.
“Saya hanya diperintahkan, agar kawan-kawan wartawan tidak berada di Gedung ini,” ucap anggota Satpol PP tersebut.
BACA JUGA:Plt Bupati Kaffah Lepas Peserta Lomba Gerak Jalan Pramuka
“Kami di sini hanya ingin mengambil foto dan gambar, tidak untuk menghalangi Bupati untuk masuk ke ruang rapat,” ujar para wartawan.
Tak lama berselang, Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah masuk ke ruang rapat Bappeda tidak melalui pintu utama yang berada di samping, tapi melalui pintu belakang yang tembus ke ruang rapat.
Rapat staf tersebut berlangsung sekitar satu setengah jam, atau berakhir sekitar pukul 16.30 WIB.
Ikut mendampingi Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah sang istri yang juga Plt Ketua PKK Kabupaten Muara Enim Nurul Vita Utami.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: