Mimpi Besar Menyambungkan 8 Provinsi Pulau Sumatera Melalui Jalan Tol
jalan tol lampung menuju palembang--
BACA JUGA:7 Hotel di Muara Enim Sumsel Pilihan Utama Traveler
Pembangunan jalan tol yang dilakukan Pemerintah Pusat memberikan dampak besar terhadap perekonomian negara dan masyarakat. Keberadaan jalan tol mempersingkat waktu tempuh, mempermudah akses antar wilayah yang dulu jauh, dengan adanya jalan tol terasa lebih dekat. Seperti halnya pembangunan jalan tol Bakauheni, Lampung hingga Palembang.
Pembangunan jalan tol Lampung-Palembang ini sangat membawa manfaatkan bagi warga di dua provinsi, baik itu kelancaran transportasi, perkembangan wilayah, membuka akses kawasan industry, termasuk kemajuan pariwisata dan lainnya.
Seperti diungkapkan Wardatul (30) warga, Lebong Siareng Palembang, pernah merasakan liburan singkat dalam satu hari ke Lampung dihari Minggu. Dengan perjalan Pulang-Pergi (PP) melalui Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Palembang-Lampung dalam satu hari.
“Sekarang kalau kita ingin liburan ke Lampung bisa kapan saja. Sebab sudah ada jalan tol dengan jarak tempuh hanya 3-4 jam. Dari Palembang ke Lampung kita bisa PP dalam sehari. Itu kita sudah bisa liburan di dua pantai dan makan Bakso Sony yang terkenal di Lampung,” ucap wanita berjilbab yang merupakan salah satu dosen di universitas negeri di Palembang ini.
BACA JUGA:Dilema Tenaga Honorer: Diangkat Jadi Beban Fiscal, Diberhentikan Keberadaannya Penting
Dia menceritakan, ia bersama keluarga berangkat dari Palembang usai Subuh. Sekitar pukul 10.00 Wib sudah sampai di Lampung. Langsung berwisata ke pantai Sari Ringgung, pulang sore sambil mampir makan Bakso Sony. Setelah itu, langsung menikmati sunset di Pantai Sebalang yang ala-ala Bali.”Malam sekitar pukul 20.00 Wib pulang lagi ke Palembang, sampai rumah sekitar jam 12 malam. Senin saya sudah bisa kerja lagi. Alhamdulillah, sejak ada jalan tol Palembang-Lampung perjalanan bisa lebih nyaman dan cepat,” tutur Wardatul.
Pengalaman lain juga diceritakan, Sugeng Riadi (46) warga Gunung Ibul, Prabumulih, yang merasakan manfaat adanya jalan tol Palembang-Lampung. Sebab ia tak lagi merasa penat diperjalanan ketika ada sarteran antar penumpang atau barang ke Lampung. Sebelum ada tol dari Prabumulih ke Lampung melalui Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) via Baturaja ke Lampung bisa memakan waktu 10-12 jam. Karena disebabkan padatnya kendaraan dan tak jarang terjadi macet di jalanan.
”Tapi sekarang sejak ada tol, dari Prabumulih ke Lampung hanya sekitar 6 jam. Biasanya dari Prabumulih saya masuk tol dari Kayuagung untuk ke Lampung. Sebab biaya tol sedikit lebih hemat,” ujar Sugeng yang merasakan kemudahan perjalanan sejak adanya jalan tol Palembang-Lampung.
Dari sekian banyak dampak fositif dari pembangunan jalan tol Lampung-Palembang, salahsatunya berkembangnya pariwisata. Baik wisata di Provinsi Lampung maupun wisata di Palembang. Sejak adanya jalan tol, dari Palembang ke Lampung bisa ditempuh 3,5- jam perjalanan. Semua sektor pariwisata pantai-pantai dan wisata kekinian di Lampung semakin ramai dikunjungi warga Sumatera Selatan. Begitu juga sebaliknya, banyak juga warga Lampung yang berlibur ke Palembang.
BACA JUGA:Saldo DANA Gratis Rp300.000 Langsung Cair Hanya Modal Login ke Aplikasi Ini, Yuk Download Sekarang
Warga Palembang atau warga Sumsel, jika ingin berlibur ke pantai atau wisata kekinian di Lampung. Banyak pilihan exit tol yang bisa di lalui. Jika ingin ke tempat wisata kekinian di dalam kota Lampung. Kita exit tol melalui Natar atau keluar menuju Kota Baru. Kalau ingin liburan ke pantai Sebalang, Pasir Putih atau kawasan pantai di Pesawaran, kita bisa exit tol Kota Baru atau exit di Lematang. Kemudian jika ingin berlibur ke kawasan pantai di Lampung Selatan, kita bisa exit tol di Sidomulyo atau Kalianda.
Selain itu berdasarkan pengalaman penulis, setiap akhir pekan atau hari libur panjang. Banyak terlihat lalu lalang bus-bus wisata yang membawa rombongan berlibur ke pantai Lampung. Begitu juga tingkat hunian hotel yang banyak dipesan dari jauh-jauh dari saat musim liburan. Selain itu, Tour Travel juga banyak yang menerima orderan.
Seperti yang diungkapkan Omo dari Tour Travel Lampung Juara Trip. Dia mengaku bahwa setiap akhir pekan atau hari libur panjang mereka selalu membawa wisatawan yang berlibur ke Lampung. Rata-rata wisatan yang menggunakan jasa mereka berasal dari Palembang atau wilayah Sumsel lain.
“Kita sangat bersyukur bang, sejak ada jalan tol. Palembang-Lampung jadi dekat, bahkan Palembang-Lampung bisa berwisata dalam satu hari pulang-pergi. Wisata Lampung banyak didatang warga Sumsel utamanya wisata pantai, ini semua berkat adanya jalan tol,” ungkap Omo kepada penulis saat berlibur ke Pulau Pahawang beberapa waktu lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: