Sebanyak 177 CPNS di Lahat Mengambil Sumpah dan Dilantik menjadi PNS Oleh Bupati Kabupaten Lahat, Cik Ujang SH

Sebanyak 177 CPNS di Lahat Mengambil Sumpah dan Dilantik menjadi PNS Oleh Bupati Kabupaten Lahat, Cik Ujang SH

Bupati Lahat, Cik Ujang SH. FOTO:DOK/PALPOS.ID--

LAHAT, ENIMEKSPRES.CO.ID – Cik Ujang, SH selaku Bupati Lahat mengambil sumpah dan melantik 177 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lahat.

Bertempat di Gedung Pertemuan Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat pada hari Senin, 6 Februari 2023 kemarin.

Sebanyak 146 orang posisi kesehatan formasi umum tahun anggaran 2021 seperti Dokter Umum, Dokter Spesialis Anestesi, Apoteker, Asisten Apoteker, Sanitarian, Psikologi, Bidan, Perekam Medik, Perawat dan lain sebagainya. 

Sisanya sebanyak 31 orang formasi teknis dengan pangkat golongan III/b, III/a dan IIIc seperti analisis jabatan, analisis kompetensi, komputer, teknik serta lainya. 

BACA JUGA:Sektor Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum Penopang Tertinggi Pertumbuhan Perekonomian Sumsel

BACA JUGA:PTBA Bangun 3 Fasilitas Publik Sekaligus untuk Warga, Apa Saja? Simak

 “Sebanyak 177 CPNS yang telah diambil sumpah dan diangkat menjadi PNS tersebut, akan ditempatkan di 19 organisasi perangkat daerah (OPD), dimana mereka telah melewati masa percobaan selama satu tahun." ucap Cik Ujang.

Bupati Lahat member pesan kepada para abdi negara untuk lebih aktif dan ulet dalam bekerja di masing-masing OPD sehingga dalam pemberian pelayanan dapat makasimal. 

 “Manfaatkan seluruh potensi yang ada untuk mendukung Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, untuk mewujudkan pemerintahan yang baik, dan mencapai Bercahaya.” ucap Bupati Lahat.

Serta yang terpenting ialah selalu berkoordinasi dan berkomunikasi, sinergitas antar abdi negara di lingkungan ditempatkan. 

BACA JUGA:Herman Deru Sampaikan Pidato Pengantar Pengajuan 4 Raperda di Paripurna DPRD Sumsel, Ini Isinya

BACA JUGA:Sepakat Musik Remix ‘Haram’

Program pemerintah yang ada harus dibantu agar semakin baik, maju dan berkembang pesat. 

"Intinya terletak pada koordinasi dan komunikasi, maupun sinergitas dengan demikian program-program kerja dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya," tegas Cik Ujang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: