Bupati Kurniawan Buka Lomba Mancing Ikan di Kolam Retensi
Pj Bupati Muara Enim Kurniawan saat membuka lomba mancing ikan yang digelar Kodim 0404/Muara Enim di Kolam Retensi Muara Enim, Minggu 28 Agustus 2022. Foto : DOK/ENIMEKSPRES.CO.ID--
MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Kemeriahan peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Bumi Serasan Sekundang masih terus berlangsung hingga hari ini.
Pj Bupati Muara Enim Kurniawan, bersama unsur Forkopimda Kabupaten Muara Enim membuka lomba mancing ikan yang diselenggarakan Kodim 0404/Muara Enim, Minggu 28 Agustus 2022.
Lomba mancing ini berlangsung di Kolam Retensi, yang berada di kawasan Taman Adipura Kota Muara Enim.
Bupati Kurniawan yang juga hadir bersama Ketua TP PKK Muara Enim Nurmala Sari, mengapresiasi terselenggaranya perlombaan tersebut.
BACA JUGA: Baznas Muara Enim Gelar Lomba Dai dan Daiyah
“Setelah kurang lebih 2 tahun kita berjuang di tengah pandemi Covid-19, dan pada tahun ini masyarakat bersuka ria menyambut Hari Kemerdekaan ini,” kata Kurniawan.
Kepada peserta lomba mancing sebanyak 350 peserta umum dan 50 peserta instansi, Kurniawan mengingatkan peserta lomba untuk menjaga kebersihan kolam retensi selama berlangsungnya perlombaan.
Kurniawan mengimbau kepada masyarakat Muara Enim untuk dapat bersama-sama menjaga fasilitas umum yang ada di kolam retensi tersebut.
“Jangan melakukan perbuatan vandalisme dan merusak fasilitas umum yang telah diberikan,” pesan Kurniawan.
BACA JUGA: Bapak-bapak Warga Grojokan 5 Muara Enim Ikuti Lomba Masak Nasi Goreng
Lebih lanjut, Bupati Kurniawan berharap agar masyarakat dapat mencintai, merawat, serta menjaga kolam retensi, karena ini merupakan wajah Kota Muara Enim.
“Pesan saya lagi tetap junjung sportivitas, kekompakan, serta kebersihan pada lokasi perlombaan ‘Dide Pacak Ngiloki, Jage Jadilah!”. tutupnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: