UGM Laksanakan Program PMM Angkatan 4, Diikuti 265 Mahasiswa dari Berbagai Perguruan Tinggi Dalam Negeri

UGM Laksanakan Program PMM Angkatan 4, Diikuti 265 Mahasiswa dari Berbagai Perguruan Tinggi Dalam Negeri

Program Mahasiswa Merdeka (PMM) angkatan ke-4 di Kampus Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta. FOTO : IST/UGM--

BACA JUGA:Soal Larangan Penggunaan Obat Sirup, Pakar UGM Mengkritisi Pemerintah

Di UGM, Marliyanti mengikuti perkuliahan lintas jurusan yang berfokus pada digitalisasi seperti Transformasi Digital, Pengembangan Start Up Digital, dan Business Digital di tiga program studi, Akuntasi (FEB), Ilmu Komputer (FMIPA) dan Teknologi Informasi (DTETI, Fakultas Teknik).

Ia  tertarik dengan nilai-nilai yang diajarkan di modul nusantara tentang Kebhinekaan, Inspirasi, Refleksi, dan Kontribusi Sosial. 

Ia sangat antusias dengan kegiatan eksplorasi lokasi budaya, museum, rumah ibadah, maupun kegiatan seperti bakti sosial, pentas budaya, menjadi relawan rumah sakit, bergabung di kelas inspirasi, dan kegiatan inspirasi lainnya. Inilah yang menjadikan alasan Marilyanti tertarik bergabung di PPM Modul Nusantara UGM angkatan 4.

Acara penyambutan dibuka oleh Direktur Pendidikan dan Pengajaran UGM, Prof. dr. Gandes Retno Rahayu, M.Med.Ed., Ph.D, yang selanjutnya diisi dengan wawasan Nilai-nilai Jati Diri UGM. Para peserta PMM Modul Nusantara UGM juga dibekali dengan pengetahuan terkait Tata Kelola dan Perilaku serta Layanan Fasilitas yang ada di UGM oleh Kepala Subdirekorat Organisasi Fasilitas dan Kesejahteraan Mahasiswa, Direktorat Kemahasiswaan, Desi Yulianti, S.E., M.ACC.

BACA JUGA:Mantap! Mahasiswa Unsri Sudah Bisa Keliling Kampus Pakai Sepeda Listrik

Akhir sesi, acara ditutup dengan pemilihan Kepala dan Wakil Suku PMM Modul Nusantara angkatan 4. Dari total 197 suara, terpilih Gilang Pangestu, DS dari Universitas Pendidikan Ganesha, Bali sebagai Kepala Suku PMM Modul Nusantara UGM angkatan 4 dan Krismando Viktor Sinaga dari Universitas Mikroskil, Medan sebagai Wakil Kepala Suku PMM Modul Nusantara UGM angkatan 4.

Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Modul Nusantara yang dicanangkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemenristek) Pendidikan Tinggi, yang selanjutnya dikelola oleh UGM melalui Direktorat Pendidikan dan Pengajaran dan diikuti mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi senusantara ini, merupakan wujud dukungan terhadap pendidikan yang berkelanjutan sesuai dengan nilai-nilai SDGs (Sustainable Development Goals) point 4, Pendidikan Berkualitas (Quality Education). (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: