Kapolres Muara Enim Sidak Gudang BBM Ilegal, Ini Hasilnya

Kapolres Muara Enim Sidak Gudang BBM Ilegal, Ini Hasilnya

Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi sidak Gudang BBM ilegal. Foto : OZI/ENIMEKSPRES.CO.ID --

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Untuk memastikan gudang BBM ilegal tidak digunakan lagi untuk operasional BBM ilegal.

Kapolres Muara Enim bersama Reskrim, Inafis, dan Polsek Gunung Megang serta Pemerintah Desa, melakukan Inpeksi Mendadak (Sidak) terkait eks gudang BBM ilegal di Desa Tanjung Terang, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, Sumsel, Rabu 5 Juli 2023.

"Sidak kami ini untuk memastikan eks gudang BBM ilegal tidak digunakan lagi. Oleh karena itu kita minta gudang tersebut untuk dibongkar," tegas Kapolres Muara Enim, AKBP Andi Supriadi.

Dalam sidak tersebut Kapolres didampingi Kasat Reskrim AKP Toni Saputra, Tim Inafis Polres Muara Enim, Kapolsek Gunung Megang AKP Firmansyah, Babinsa Koramil 404-04/GM, Sekdes Tanjung Terang beserta Perangkat Desa Tanjung Terang, serta Satpol PP Gunung Megang.

BACA JUGA:Gudang Penimbunan BBM Ilegal Kembali Dibongkar Polda Sumsel, Ini Barang Bukti yang Diamankan

BACA JUGA:Polisi Amankan Pemilik Gudang Penimbunan BBM Ilegal di Muara Enim Sumsel yang Terbakar

Menurut Andi, sidak kali ini adalah untuk mengecek kembali ke lokasi eks gudang BBM ilegal yang pernah dilakukan penegakan hukum oleh Polda Sumsel bersama Polres Muara Enim pada tahun 2022 lalu.

Sebab informasi yang didapat, kata dia, diduga gudang ini masih disalahgunakan.

Makanya hari ini pihaknya melakukan penyegelan dan pembongkaran agar tidak ada lagi aktivitas penimbunan BBM ilegal.

"Kami akan melakukan koordinasi baik pemerintah desa, pemerintah kecamatan agar segera dibongkar gudang ini. Apabila tidak dibongkar maka jajaran polres akan melakukan pembongkaran," tegas Kapolres. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: