Sambil Nongkrong Makan Jagung Bakar, Yuk Nikmati Sensasi Wisata Malam di Sekitar JSC Jakabaring Palembang

Sambil Nongkrong Makan Jagung Bakar, Yuk Nikmati Sensasi Wisata Malam di Sekitar JSC Jakabaring Palembang

Wisata Malam di Sekitar JSC Jakabaring Palembang. Foto : MUKHLIS/ENIMEKSPRES.CO.ID--

PALEMBANG, ENIMEKSPRES.CO.ID - Sambil nongkrong makan jagung bakar, nikmati sensasi wisata malam di sekitar Jakabaring Spot City (JSC) Palembang, Sumsel.

Belum pernah?

Coba saja, dijamin asyik, seru dan menyenangkan.

Tapi jangan lupa, bagi kamu yang beragama Islam, harus lebih dahulu Salat Maghrib, baru menikmati sensasi suasana malam di sekitar JSC Palembang.

BACA JUGA:Destinasi Wisata di Tanjung Enim Sumsel yang Terpopuler, Wajib Dikunjungi saat Weekend

BACA JUGA:Kamu Wisata ke Sekitar Jembatan Ampera Palembang Tidak Cukup Waktu Sehari, Ini 5 Objeknya

Bagaimana menuju lokasi ini?

Bagi kamu dari arah Kota Palembang, setelah melalui Jembatan Ampera, ikon Palembang, kamu ambil jalur lurus sekitar 6 kilometer.

Tapi sebelumnya, nikmati dulu panorama menarik Jembatan Ampera di malam hari.

Kerlap-kerlip lampu menara jembatan yang pernah tercatat sebagai jembatan terpanjang di Asia Tenggara ini akan memanjakan pemandanganmu.

BACA JUGA:2 Tempat Wisata Danau di Palembang, Panoramanya Indah Membawamu Seperti di Pantai

BACA JUGA:Rekomendasi: 3 Tempat Wisata di Empat Lawang Sumsel, Nomor 2 Cocok Dikunjungi Bersama Anak-anak

Nah, di sepanjang jalan menuju JSC, kamu juga mesti menikmati suasana malam yang adem, tenang dengan segala keindahannya di malam hari.

Atau kalau kamu dari arah Kertapati atau keluar dari Gerbang Tol Palembang atau keluar dari Gerbang Tol Palembang-Lampung, terus ke arah JSC sekitar 8-10 kilometer, kamu akan menemukan lokasi yang tidak pernah sepi pengunjung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: