Mau Healing ke Tawangmangu, Sempatkan Mampir ke Astana Giribangun. Ada Apa Ya?

Mau Healing ke Tawangmangu, Sempatkan Mampir ke Astana Giribangun. Ada Apa Ya?

Tempat makam Presiden Soeharto di Astana Giribangun--

ENIMEKSPRES.CO.ID,KARANGANYAR---Hanya berjarak sekitar dua jam dari Kota Jogjakarta. Jika kamu ingin liburan ke kawasan puncak Tawangmangu, Kabupaten KARANGANYAR, Jawa Tengah. Kamu bisa sekalian bisa mampir ke wisata makam mantan Presiden ke-2 RI, Jenderal Besar Soeharto.

Mantan Presiden Soeharto adalah orang yang pernah berpengaruh dan dia pernah memimpin Indonesia selama 32 tahun.

Makam mantan Presiden Soeharto terletak di kawasan komplek Astana Giribangun di bawah kaki gunung Lawu pada ketinggian 660 meter di atas permukaan laut.

Tepatnya di Desa Girilayu, Kecamatan Matesih, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Jaraknya sekitar 35 km arah timur dari Surakarta.

BACA JUGA:Kejati Sumsel Tetapkan Tersangka Terhadap Mantan Bos PT Bukit Asam, Ini Kasusnya

Wisata sejarah makam Presiden Soeharto ini, dibuka setiap hari dari pukul 08.00 Wib hingga pukul 17.00 Wib. Komplek pemakaman Astana Giribangun tersebut dibangun tahun 1974 saat Soeharto masih jadi Presiden.

Dari Jogja, untuk menuju ke Astana Giribangun. Kamu akan melewati kota Solo dan kawasan Kabupaten Karanganyar.

Kamu bisa mampir dahulu ke Astana Giribangun atau bisa juga pulang dari wisata ke Tawangmangu. Sebabnya jalannya masih satu jalur.

Kompleks pemakaman Astana Giribangun, berada di atas sebuah bukit yang tinggi dengan suasana yang sunyi. 

BACA JUGA:BREAKING NEWS! Mantan Bos PT Bukit Asam Ditetapkan Tersangka oleh Kejati Sumsel

Meski begitu, kompleks pemakaman Astana Giribangun di mana bersemayang Presiden Soeharto dan Ibu Tien, selalu ramai didatangi pengunjung.

Pengunjung tetap ada yang datang meski hari biasa. Tapi, pengunjung akan lebih ramai lagi saat weekend Sabtu dan Minggu, atau hari libur. Baik libur sekolah maupun libur lebaran.

Sebab makam Astana Giribangun ini sudah menjadi tempat wisata edukasi dan wisata sejarah, bagi kalangan pelajar maupun untuk masyarakat umum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: