Simak, Skincare Untuk Pria Agar Kulit Wajah Bersih dan Sehat
Rangkaian Skincare Pria untuk Kulit Wajah Bersih dan Sehat. FOTO: NET--
Sebenarnya, tiga langkah utama dari perawatan kulit wajah adalah membersihkan, eksfoliasi, dan melembapkan.
Hanya, ketiganya tidak kamu lakukan dalam satu waktu. Berikut rangkaiannya:
BACA JUGA:Hutama Karya Targetkan 5 Ruas JTTS Rampung Tahun 2023, Salah Satunya Tol Indralaya-Prabumulih
BACA JUGA:38 Desa di Kabupaten Muara Enim Sumsel Bakal Laksanakan Pilkades
Bersihkan muka dua kali sehari
Gunakan pencuci muka pada pagi hari untuk membasuh semua produk yang kamu gunakan pada malam sebelumnya, serta keringat dan bakteri yang terkumpul.
Kemudian, bersihkan kembali pada malam hari untuk memulai perawatan rutin waktu tidur.
Lakukan eksfoliasi dua kali dalam seminggu
BACA JUGA:Hilang 10 Hari, Adik Temukan Tengkorak Kepala Sang Kakak di Pohon Bambu
BACA JUGA:Jaga Kamtibmas, Polres PALI Gelar Jumat Curhat
Langkah ini menghilangkan sel-sel kulit mati dan membuat kulit tampak lebih cerah, halus, dan lembut, sekaligus mencegah munculnya jerawat.
Pilih scrub fisik atau eksfoliasi kimiawi, terutama jika kamu berjerawat dan ingin melarutkan sel kulit mati serta sebum yang terperangkap dalam pori-pori (terutama produk dengan asam salisilat).
Namun, hindari melakukan eksfoliasi terlalu sering, karena sel-sel kulit tidak beregenerasi cukup cepat untuk mengimbangi pengelupasan yang konstan.
Terakhir, sebaiknya lakukan eksfoliasi pada malam hari (selalu setelah membersihkan muka dan sebelum pelembab), agar kulit dapat pulih saat kamu beristirahat.
BACA JUGA:Gelapkan Uang BBM dan Mie, Mantan Plt Kepala Dinas Sosial PALI Jadi Tersangka
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: