Pj Ketua TP PKK Sumsel Hadiri Rakornas Posyandu 2024

Pj Ketua TP PKK Sumsel Hadiri Rakornas Posyandu 2024

Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Posyandu tahun 2024 bertempat di Gedung ICE BSD Jakarta. Foto : Humas Pemprov Sumsel--

Pembangunan desa bertujuan untuk mengurangi laju urbanisasi yang terus mengalami peningkatan, apabila pemerataan pembangunan desa dan kota tidak seimbang, maka masyarakat desa pasti lebih memilih pindah ke kota.

"Upaya yang telah dilakukan Pemerintah dalam memperkuat desa, yaitu pertama membuat regulasi bahwa desa diakui sebagai pemerintahan," ulasnya.

BACA JUGA:Pj Ketua TP PKK Sumsel Lantik Pj Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim

BACA JUGA:TP PKK Sumsel Lakukan Penilaian 10 Program PKK Desa Tegal Rejo Muara Enim

"Kedua secara kelembagaan adalah membentuk Kementerian Desa yang telah dibentuk Presiden Joko Widodo di awal pemerintahannya," sambung dia lagi.

"Ketiga adalah memberi anggaran pembangunan desa setiap tahun lebih kurang 70 triliun dalam dana alokasi khusus desa,” imbuh Tito.

Menurutnya, cita-cita Indonesia emas 2045 bukanlah mimpi.

Pada tahun 2045 Indonesia diproyeksikan oleh lembaga dunia akan menjadi kekuatan ekonomi dunia di tahun 2045.

BACA JUGA:Pj Ketua TP PKK Sumsel Silaturahmi dengan Pengurus DWP Provinsi dan Kabupaten/Kota

BACA JUGA:Bawa Pulang Banyak Prestasi, Tyas Fatoni Apresiasi TP PKK Sumsel di Ajang Jambore Nasional

Indonesia saat ini telah menjadi kekuatan ekonomi 20 besar dunia.

"Pertarungan ke depan adalah pertarungan ekonomi. Memperkuat desa merupakan upaya untuk memberikan kontribusi bagi Indonesia sehingga Indonesia Emas 2045 terwujud," katanya.

"Hal ini juga menjadi potensi kita untuk bisa keluar dari middle income trap, dari jebakan negara yang berpendapatan menengah menuju negara maju,” ungkap Tito.

Sementara itu, Ketua Umum Pembina Posyandu, Tri Tito Karnavian memaparkan sejarah singkat tentang Posyandu dan terselenggaranya Rakornas Posyandu untuk pertama kalinya.

BACA JUGA:TP PKK Sumsel Ikuti Lomba Cerdas Cermat HKG PKK ke-52 Tahun di Solo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: