Pj Ketua TP PKK Sumsel Lantik Pj Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim

Pj Ketua TP PKK Sumsel Lantik Pj Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim

Pj Ketua TP PKK Provinsi Sumsel Melza Elen Setiadi melantik Pj Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim dr. Yunika Sari. Foto : DOK--

PALEMBANG, ENIMEKSPRES.CO.ID - Pj Ketua TP PKK Provinsi Sumsel Melza Elen Setiadi melantik Pj Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim dr. Yunika Sari.

Namun selain itu, juga dilantik Ketua TP PKK Kabupaten Lahat dr. Indah Sari Hikmaini Pj Ketua TP PKK Banyuasin Adhitya Triana Apriliani.

Pelantikan ketiga Pj Ketua TP PKK dari 3 kabupaten tersebut menyusul telah dilakukannya pelantikan Pj Bupati di ketiga kabupaten tersebut yang telah dilaksanakan, pads Senin 22 Juli 2024.

Pelantikan ketiga Pj Ketua TP PKK itu berdasarkan Keputusan Pj Ketua TP PKK Sumsel Nomor : 11/KEP/PKK/Sumsel/VII/2024 tanggal 19 Juli 2024.

BACA JUGA:TP PKK Sumsel Lakukan Penilaian 10 Program PKK Desa Tegal Rejo Muara Enim

Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Penjabat Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim, Lahat, dan Banyuasin.

Dalam kesempatan yang sama juga dirangkaikan dengan pengukuhan Penjabat Ketua Pembina Posyandu.

Melza mengatakan, seharusnya pelantikan Ketua TP PKK sebagai pendamping Kepala Daerah dilaksanakan bersamaan dengan pelantikan Penjabat Bupati.

Namun untuk kali ini dilaksanakan secara terpisah, sebab ia memiliki kewajiban menghadiri pelaksanaan Hari Anak Nasional di Papua yang dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

BACA JUGA:Pj Ketua TP PKK Sumsel Silaturahmi dengan Pengurus DWP Provinsi dan Kabupaten/Kota

Melza mengucapkan selamat kepada para Bupati yang telah dilantik pada beberapa waktu lalu.

"Tugas untuk memimpin gerakan PKK di daerah sekarang menjadi tanggung jawab ibu-ibu, dan saya yakin ibu-ibu akan mampu melaksanakannya,” kata Melza.

Selain itu, dengan telah dilantiknya ketiga Pj Ketua TP PKK kabupaten tersebut diharapkan dapat menjadi suatu kekuatan baru yang dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan.

Serta lebih giat dalam mensukseskan program PKK dan program lain yang langsung dirasakan oleh masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: