Truk Angkutan Batu Bara Ini Nyaris Renggut Nyawa Warga Desa Seleman Muara Enim, Ini Sebabnya

Truk Angkutan Batu Bara Ini Nyaris Renggut Nyawa Warga Desa Seleman Muara Enim, Ini Sebabnya

Anggota Polisi melakukan pengamanan di lokasi truk angkutan batu bara yang terbalik hingga nyaris merenggut korban jiwa di Desa Seleman, Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muara Enim, Sumsel. Foto : Humas Polres Muara Enim--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Truk angkutan batu bara nyaris merenggut nyawa warga Desa Seleman, Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muara Enim, Sumsel.

Penyebabnya, diduga karena sopir truk angkutan batu bara ini mengantuk sehingga terbalik.

Truk angkutan batu bara dengan nomor polisi BE 9331 CQ tersebut dikemudian oleh Awanda Setiyobudi (38) warga Desa Way Laga, Kecamatan Sukabumi, Kota Bandar Lampung.

Sedangkan rumah yang tertimpa muatan batu bara tersebut adalah Hartati (45) seorang ibu rumah tangga warga Desa Seleman, Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muara Enim, Sumsel.

BACA JUGA:Truk Angkutan Batu Bara Alami Kecelakaan Tunggal, Begini Kondisinya

BACA JUGA:Truk Angkutan Batu Bara Lintasi Jalan Umum Dikeluhkan Masyarakat, Pemkab Muara Enim Diminta Tegas

Peristiwa naas itu terjadi pada Rabu 7 Agustus 2024 sekitar pukul 05.30 WIB.

"Korban menderita luka memar dan luka-luka di sekujur tubuh dan dibawa ke Puskesmas Tanjung Agung. Sedangkan sopir tidak menderita apa-apa," jelas Kapolres Muara Enim, AKBP Jhoni Eka Putra melalui Kasi Humas, AKP RTM Situmorang, Kamis 8 Agustus 2024.

Menurut Situmorang, kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut berawal pengemudi mobil truk Hino bermuatan batu bara berjalan dari arah Desa Tanjung Lalang menuju Desa Tanjung Agung.

Setibanya di lokasi kejadian, tepatnya di Desa Seleman, pengemudi truk dalam kondisi mengantuk dan tidak melihat bahwa jalan yang dilalui sedikit curam sehingga mobil yang dikemudikan terjatuh dan menimpa rumah korban.

BACA JUGA:Sopir Truk Angkutan Batu Bara Ilegal Ditetapkan Tersangka, Ini Pasal yang Disangkakan

BACA JUGA:Diduga Sopir Mengantuk, Truk Angkutan Batu Bara Tabrak Tiang Listrik hingga Patah

Naasnya, ketika mobil tersebut terbalik di depan rumah ada korban Hartati sehingga muatan batu bara langsung menimpanya.

Beruntung saat kejadian tersebut dilihat oleh warga dan tetangga sehingga langsung memberikan pertolongan dengan melakukan pencarian korban dengan cara menggali di dalam tumpahan batu bara tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: