Benarkah Daun Pepaya Dapat Mengatasi Demam Berdarah? Berikut Penjelasannya

Benarkah Daun Pepaya Dapat Mengatasi Demam Berdarah? Berikut Penjelasannya

Khasiat daun pepaya untuk kesehatan, salah satunya mengatasi demam berdarah. Foto : OZI/ENIMEKSPRES.CO.ID--

3. Sebagai Sumber Energi Bagi Tubuh 

Daun pepaya banyak mengandung karbohidrat yang dapat digunakan sebagai tambahan energi bagi tubuh.

Jika Anda memiliki energi yang cukup, tubuh Anda tidak akan cepat lelah dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Selain itu, daun pepaya juga bisa dijadikan menu makanan sehari-hari karena daun pepaya juga mengandung serat pangan yang mampu membuat Anda merasa kenyang lebih lama.

BACA JUGA:Ayo Simak, Keunggulan Mengkonsumsi Bunga Pepaya, Kamu Wajib Tahu

4. Mengatasi Gangguan Pencernaan 

Baik buah maupun daun pepaya membantu mengatasi gangguan pencernaan termasuk sembelit.

Khasiat daun pepaya terletak pada kandungan seratnya yang dapat melunakkan tinja dan mempermudah buang air besar, dengan cara ini sembelit bisa diatasi dan dicegah.

Selain mengobati dan mencegah sembelit, daun pepaya juga digunakan sebagai obat alami kembung karena mengandung enzim papain.

BACA JUGA:Bukan Hanya Buahnya Saja! Ketahuilah, Ini 9 Manfaat Bunga Pepaya untuk Kesehatan Tubuh

5. Mengatasi Demam Berdarah

Demam berdarah dengue (DBD) merupakan penyakit dimana jumlah trombosit dalam tubuh menurun akibat infeksi virus dengue yang ditularkan melalui nyamuk Aedes aegypti.

Akibatnya, berbagai gejala seperti lemas dan demam bisa muncul, DBD meningkatkan risiko pendarahan bahkan bisa berujung pada kematian.

Daun pepaya dapatnmembantu meningkatkan kadar trombosit dalam tubuh sehingga mampu mengurangi gejala demam berdarah.

BACA JUGA:Penggemar Buah Wajib Tau! 6 Manfaat Luar Biasa Mengkonsumsi Buah Pepaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: