Manfaatkan! KUR BSI Rp 10-100 Juta Nggak Pakai Ribet, Diangsur Sesuai Kemampuan

Manfaatkan! KUR BSI Rp 10-100 Juta Nggak Pakai Ribet, Diangsur Sesuai Kemampuan

KUR BSI. Foto : Istimewa --

ENIMEKSPRES.CO.ID - Manfaatkan! KUR BSI Rp 10-100 Juta Nggak Pakai Ribet, Diangsur Sesuai Kemampuan.

Salah satu Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang paling banyak diminati adalah KUR dari Bank Syariah Indonesia (BSI).

Bukan saja soal kredit ini dijalankan menggunakan prinsip Islam, tapi juga karena cara membayar angsurannya yang banyak pilihan, sehingga dengan banyak pilihan itu para debitur dapat menyesuaikan dengan kemampuan.

Dilansir enimekspres.co.id dari laman salamdigital.bankbsi.co.id, ada tiga pilihan cara mengangsur.

BACA JUGA:Jangan Biarkan Usaha Anda di Ambang Kebangkrutan! Segera Ajukan KUR Rp 10-100 Juta ke BSI, Dijamin Bebas Riba

Yaitu dibayar tiap 2, 3, 4, 5, 6 bulan, atau diangsur rutin setiap satu bulan sekali, atau bisa juga dibayar lunas sekaligus.

Berikutnya, dalam proses mendapatkan KUR BSI yang berada di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) ini dinilai tidak terlalu sulit alias nggak ribet.

Untuk pengajuan di bawah Rp 50 juta, calon debitur cukup menyiapkan kartu identitas diri seperti Kartu Keluarga (KK), dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Sedangkan pengajuan dengan plafond di atas Rp 50 juta atau hingga Rp 100 juta, cukup ditambahkan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). 

BACA JUGA:2 Keuntungan Utama Mengajukan KUR Rp 10-100 Juta ke BSI, Ayo Lancarkan Usaha Mandiri Anda

Persyaratan lainnya, usaha rumahan mandiri sudah berjalan paling sedikit 6 bulan terakhir, dan tidak sedang menerima KUR dari pihak lain.

Artinya, jika calon debitur KUR BSI sedang menerima pembiayaan dalam bentuk lain seperti kredit kendaraan motor atau mobil atau kredit KPR rumah, atau sedang menjaminkan SK pensiun, atau pembiayaan lain untuk keperluan rumah tangga sehari-hari tetap diperbolehkan.

Kesempatan mendapatkan KUR dari BSI ini bukan hanya dikhususkan bagi usaha rumahan mandiri yang teracam bangkut saja, tapi lebih dari itu ini bisa dimanfaatkan untuk memperluas jaringan usaha.

Sehingga, dengan tambahan modal diharapkan ekspansi usaha yang sedang dijalankan dapat lebih besar lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: