Pertandingkan 6 Cabor, Lubuk Linggau Tuan Rumah HPN dan Forseniwada Sumsel

Pertandingkan  6 Cabor, Lubuk Linggau Tuan Rumah HPN dan Forseniwada Sumsel

--

ENIMEKSPRES.CO.ID---Mempertandingkan enam cabang olahrara, Kota Lubuk Linggau menjadi tuan rumah pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) dan Pekan Seni Olahraga Daerah (Porseniwada) PWI tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

HPN dan Forseniwada ini akan digelar pada 3-5 Agustus 2023. HPN dan Forseniwada ini merupakan kegiata agenda tahun PWI Sumsel yang sudah diselenggarakan beberapa tahun sebelumnya. 

Walikota Lubuk Linggau, SN Prana Putra Sohe melalu Kepala Dinas Kominfo M Johan Imam Setepu menerangkan sudah disepakati bahwa HPN dan Forseniwada PWI Sumsel akan diadakan pada 3-5 Agutus mendatang.

Jadwal ini mengalami perubahan dari jadwal sebelumnya yang akan diselenggarakan pada Juni.

BACA JUGA:Keren, Tiga Siswa SMAN 1 Unggulan Muara Enim Terima Beasiswa di Sichuan University China

"Tapi, ada persegeran. Sehingga kegiatan HPN dan Forseniwada tingkat Sumsel kita adanya di awal Agustus mendatang. Di mana kegiatan ini akan dihadiri ratusa wartawan yang tergabung di PWI se-Sumsel," ujar Johan.

Sambung Johan, Kota Lubuk Linggau siap menyambut para perwakilan PWI dari 17 kabupaten/kota di Sumsel untuk datang ke Kota Lubuk Linggau.

Dalam ajang HPN dan Forseniwada ini diagendakan ada enam cabor yang akan dipertandingkan yakni tenis meja (dua ganda dan dua tunggal), Bulutangkis (satu ganda dan satu tunggal), sepakbola mini (5 pemain dan 5 cadangan), adzan satu orang, lomba gaple satu pasang dan lomba karaoke perwakilan satu orang masing-masing PWI.

Nah, diacara HPN dan Forseniwada kata Johan, juga akan ada kegiatan Napak Tilas tentang sejarah Kota Lubuk Linggau. Kemudian ada City Tours sekaligus lomba jurnalistik dan seminar nasional.

BACA JUGA:Kue Gunjing Khas Semende, Rasanya Ada yang Manis dan Enak

"Seminar nasiona digelar pada malam hari di Hotel Dwinda sekaligus pengumuman pemenang lomba jurnalistik," terang Johan.(@al)

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: