Kecelakaan Beruntun di Muara Enim Libatkan 6 Mobil dan 1 Sepeda Motor, Pengendara Yamaha Byson Tewas

Kecelakaan Beruntun di Muara Enim Libatkan 6 Mobil dan 1 Sepeda Motor, Pengendara Yamaha Byson Tewas

Kecelakaan beruntun libatkan 6 mobil dan 1 sepeda motor hingga sebabkan pengendara motor tewas. Foto : DOK/ENIMEKSPRES.CO.ID--

Semua korban selamat dan tidak mengalami luka-luka.

Sedangkan satu pengendara sepeda motor Yamaha Byson tanpa nomor polisi warna hitam dikemudikan oleh korban Erlan Sentosa (20) warga Kampung Sosial, Desa Karang Raja, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumsel.

BACA JUGA:Kecelakaan Sepeda Motor Jupiter vs Mobil Kijang Kapsul di Karang Raja Muara Enim, 1 Orang Luka Berat

BACA JUGA:Oh Ternyata! PLTU Mulut Tambang Sumsel 8 Awalnya Akan Menerangi Pulau Jawa Sebelum Dialihkan ke Pulau Sumatera

Korban mengalami luka di bagian kepala, kaki kiri dan kanan, hingga menyebabkan korban meninggal dunia di tempat.

Kapolres Muara Enim, AKBP Andi Supriadi melalui Kasat Lantas, AKP Suwandi, menjelaskan bahwa kejadian tersebut berawal mobil dump tronton BG 8130 LH yang mengangkut batu bara dan dikemudikan Marianto berjalan dari arah Baturaja menuju Tanjung Enim.

Saat tiba di lokasi kejadian yang jalannya menurun dan menikung diduga mobil yang sarat muatan tersebut mengalami rem blong lalu menabrak mobil Honda City BG 1197 DV dikemudikan oleh Dimas Prakoso.

Akibat kerasnya hantaman dari belakang menyebabkan mobilnya ikut menabrak bagian belakang mobil truk angkutan batu bara BE 9502 AJ dikemudikan oleh Ikhsan Sanusi dan mobil truck mobil Dyna BG 8073 VA yang bermuatan kasur dikemudikan Septian Jaya.

BACA JUGA:Truk Angkutan Batu Bara Alami Kecelakaan Tunggal, Begini Kondisinya

BACA JUGA:Lima Hotel Mewah di Palembang Satu Kawasan dengan Mall

Naasnya didepannya ada motor Yamaha Vixion tanpa nomor polisi yang dikendarai oleh Erlan Santosa, yang juga terdorong dan menabrak mobil truk tronton batu bara BE 9502 AJ milik PT TERRA disupiri oleh Ikhsan Sanusi.

Kemudian mobil tronton angkutan batu bara BG 8130 LH menabrak mobil Hilux putih DA 7519 PX yang dikemudikan Dicky Fatctru dan mobil Hilux warna Silver BG 9214 AP dikemudikan Heriyanto yang berjalan searah.

Akibat kejadian tersebut korban pengendara sepeda motor Yamaha Byson tanpa nomor polisi mengalami luka-luka karena terlindas mobil truk Dyna BG 8073 VA yang bermuatan kasur.

Setelah dibawa dan di rawat di Rumah Sakit Bukit Asam Medika (RS BAM) ternyata nyawanya tidak tertolong lagi dan meninggal dunia.

BACA JUGA:Kecelakaan Tunggal di Jalan Lintas Desa Tanjung Raja, Bujangan Ini Meninggal Dunia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: