Berharap Jadi Motivasi Agar Paskibra Miliki Generasi Baru, Ini yang Dilakukan Siswa MIN 3 Muara Enim

Berharap Jadi Motivasi Agar Paskibra Miliki Generasi Baru, Ini yang Dilakukan Siswa MIN 3 Muara Enim

Tim paskib MIN 3 Muara Enim saat melaksanakan tugas upacara bendera hari senin di halaman sekolah. FOTO : SIGIT/ENIMEKSPRES.CO.ID--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Tim Paskibraka Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Muara Enim  tampil dengan penuh percaya diri. 

Mereka tampil sukses mengibarkan bendera merah putih, Senin 13 Februari 2023 di lapangan sekolah.

Tampak siswa dengan gagah berani tampil di lapangan madrasah. 

Siswa menggunakan pakaian layaknya pasukan pengibar bendera di Istana Merdeka. 

BACA JUGA:Waduh, PNS Bisa Gagal Dapat THR Tahun 2023? Simak Penyebabnya

BACA JUGA:Guna Meningkatkan Kesejahteraan Keluarga, Ini yang Dilakukan Tim Penggerak PKK Kabupaten Muara Enim

Tampak siswa sangat bersemangat dalam melakukan pengibaran bendera pada senin pagi. 

Siswa yang bertugas menjadi pasukan pengibar bendera merah putih pada hari ini adalah gabungan siswa kelas 5 dan 6.

Mereka adalah Meta siswa kelas 6a, Indri siswa kelas 6b, Agung siswa kelas 5a, Naufal siswa kelas 5a, Rafi siswa kelas 5a, Arif siswa kelas 5a, kanza siswa kelas 6a, Silvia siswa kelas 5b. 

Ilyas Andika berharap dengan penampilan gabungan antara siswa kelas 5 dan 6 ini menjadi motivasi siswa kelas 5 untuk berusaha tampil secara maksimal. 

BACA JUGA:Plt Bupati Muara Enim Ingatkan ASN Profesionalisme dan Tingkatkan Kapabilitas

BACA JUGA:Sebagai Upaya Pencegah Kebakaran, Pemerintah Kabupaten Muara Enim Bentuk Redkar di Setiap Kecamatan

Agar ekskul Paskibra ini memiliki generasi baru. 

"Saya salut dengan penampilan siswa  yang tergabung dalam kegiatan ekstrakulikuler hari ini. Diharapkan dengan penampilan  ini  dapat menarik perhatian siswa lainnya untuk dapat dan ikutserta dalam kegiatan ekstrakulikuler Paskibraka. Sehingga setelah siswa ini tamat akan ada bibit baru yang dapat mengibarkan bendera merah-putih di madrasah," ucap Ilyas. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: