MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Tim Lakid Polsek Lawang Kidul berhasil menangkap pelaku pencuri 3 unit hp.
Korbannya ialah Charyadi Okto Santoso (24) warga RT 12, Belakang SMK Bina Mulya Desa Tegal Rejo, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim, Sumsel.
Kasus pencurian itu terjadi, pada Sabtu 10 Agustus 2024 sekira pukul 03.30 WIB.
Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp10 juta dan melaporkan ke Polsek Lawang Kidul.
BACA JUGA:Sindikat Pencurian Sepeda Motor Berhasil Diringkus Team Elang Polsek Rambang Lubai
BACA JUGA:Team Trabazz Polsek Gunung Megang Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor Mio J, Ini Orangnya
Tidak membutuhkan waktu lama, Tim Lakid Polsek Lawang Kidul berhasil mengamankan pelaku Arlin Saputra (20).
Pelaku yang telah ditetapkan tersangka ini merupakan warga Desa Keban Agung, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim, pada Minggu 11 Agustus 2024 sekitar pukul 10.00 WIB.
Kapolres Muara Enim, AKBP Jhoni Eka Putra melalui Kasi Humas, AKP RTM Situmorang, mengatakan awalnya diketahui saat korban pelapor sedang istrahat tidur malam dan terbangun sekira pukul 03.30 WIB.
Korban melihat pintu kamar dan pintu depan rumah telah terbuka, dan setelah dicek korban menyadari jika telah kehilangan 3 unit handphone.
BACA JUGA:Team Trabazz Polsek Gunung Megang Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor dan Hp
Hp korban itu adalah 1 unit IPhone 12 warna biru, 1 unit hp Oppo A98 warna hitam, dan 1 unit hp Poco X6 warna putih yang diletakan di atas kasur.
Akibat dari kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp10 juta dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Lawang Kidul untuk ditindaklanjuti.
Setelah menerima laporan tersebut, Kapolsek Lawang Kidul Iptu Kms Erwin memerintahkan Kanit Reskrim Ipda Ahmad Bella bersama Tim Lakid untuk melakukan penyelidikan dan penangkapan.