Hal ini juga dijelaskan dalam hadist Ahmad dari Abu Rafi' yang menjelaskan bahwa “Rasulullah SAW berkurban dengan dua domba jantan putih yang dikebiri.”
BACA JUGA:Berkurban Itu Ibadah Setiap Tahun, Beda dengan Aqiqah yang Sekali Seumur Hidup
BACA JUGA:Apakah Boleh Beli Hewan Kurban Ditawar? Begini Penjelasan Ustaz Abdul Somad
5. Diutamakan yang Berwarna Putih
Menurut salah satu mazhab yaitu Syafi'i hewan berwarna putih lebih diutamakan untuk dijadikan kurban dibanding hewan yang berwarna gelap atau hitam.
Telah disimpulkan oleh Wahbah az-Zuhaili bahwa berikut ini urutan warna hewan kurban yang dijelaskan di dalam mazhab Syafi'i yaitu memiliki warna putih, yang memiliki warna putih tetapi tidak cerah, yang berwarna merah, yang memiliki warna campuran antara putih dan hitam, lalu yang berwarna hitam secara keseluruhan.
Urutan warna di atas telah disepakati oleh para ulama, di dalam riwayat Imam Ahmad dan Hakim juga dijelaskan bahwa Abu Hurairah mengatakan “Darah hewan kurban yang berwarna putih pudar lebih dicintai oleh Allah SWT dibandingkan dengan darah hewan yang hitam.” (*)