JAKARTA, ENIMEKSPRES.CO.ID - Berikut ini kami ulas 10 provinsi dengan jumlah penduduk miskin terbanyak, lalu apakah Provinsi Sumatera Selatan termasuk? Yuk dibaca sampai tuntas artikel ini.
Sumatera Selatan menyandang salah satu provinsi kaya di Indonesia, lalu apakah Sumatera Selatan termasuk di dalam 10 provinsi dengan jumlah penduduk miskin terbanyak di Indonesia?
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), penduduk miskin Indonesia paling banyak berada di Jawa Timur, yaitu sekitar 4,23 juta jiwa per September 2022.
Di mana penduduk miskin sebanyak 1,75 juta jiwa di perkotaan dan 2,48 juta jiwa penduduk miskin di perdesaan.
BACA JUGA:Berikut Ini 7 Daerah Paling Miskin di Sumatera Selatan, Muara Enim Termasuk? Yuk Disimak
BACA JUGA:Siap-siap, Jalan dari Prabumulih ke Palembang Lewat Jalan Tol Hanya 1 Jam, di Sini Gerbang Tolnya!
Kemudian Provinsi dengan penduduk miskin terbanyak selanjutnya ialah Provinsi Jawa Barat (Jabar), Jawa Tengah (Jateng), Sumatera Utara (Sumut).
Lalu, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sumatera Selatan (Sumsel), Lampung, Papua, Banten, serta Aceh.
Untuk diketahui, secara nasional, jumlah penduduk miskin Indonesia mencapai 26,36 juta orang pada September 2022.
Angka itu bertambah sekitar 200 ribu orang dibandingkan Maret 2022.
BACA JUGA:Berikut 7 Daerah di Sumatera Selatan dengan Jumlah Penduduk Terpadat, Cek!
BACA JUGA:Petani Sawit Menjerit! Harga TBS Sawit Januari 2023 di Sumsel Turun Lagi, Cek Harganya
Adapun persentase penduduk miskin nasional mencapai 9,57 persen pada September 2022.
Itu naik juga dibanding Maret 2022 yang hanya 9,54 persen.
“Kenaikan jumlah dan persentase penduduk miskin pada periode September 2013, Maret 2015, dan September 2022 terjadi setelah adanya kenaikan harga barang kebutuhan pokok,” jelas BPS dalam laporan profil Kemiskinan di Indonesia, dikutip, pada Rabu 18 Januari 2023.