Pertamina Dukung Pemerintah Gunakan CNG untuk Moda Transportasi, Ini Kelebihannya Dibanding BBM

Senin 02-01-2023,09:49 WIB
Reporter : Andre
Editor : Andre

Ia juga berharap, pada tahun 2024 nanti DDF sudah dapat diimplementasikan di 89 mobil tangki Pertamina.

BACA JUGA:CNG Digadang Akan jadi Bahan Bakar Pengganti BBM, Pemerintah Diminta Cermat, Kenapa?

BACA JUGA:Simak Penjelasan Hutama Karya Soal Kelanjutan Tol Bengkulu-Lubuklinggau Sumatera Selatan, Kabar Gembira?

“Kami menyadari bahwa Pertamina telah berkontribusi besar dalam bidang ini, pemanfaatan gas bersama PGN dan Pertamina Patra Niaga dalam hal menyediakan dan mendistribusikan BBG," kata Tutuka Ariadji dikutip dari laman resmi Pertamina, Senin 2 Januari 2023.

"Ke depannya kami terus mendorong kontribusi yang lebih terutama dengan adanya DDF pada mobil tangki Pertamina ini,” lanjut Tutuka.

Disamping itu, Tutuka juga menyampaikan apresiasi kepada Pertamina yang telah mendistribusikan ke seluruh pelosok negeri, sekaligus menjaga ketahanan energi.

“Indonesia adalah negara yang sangat tidak mudah mendistribusikan energinya. Jadi saya mengapresiasi sebesar-besarnya Pertamina yang sampai saat ini bisa melakukan itu, dan sampai hari ini kita tidak kekurangan pasokan (energi),” tukas dia.

BACA JUGA:Persiapan CNG Pengganti Pertalite Semakin Matang, Berikut Ini 15 Lokasi Pengisian CNG di GasKu

BACA JUGA:Saldo DANA Gratis Rp100 Ribu Hanya Registrasi Nomor Hp, Yuk Dicoba

Direktur Logistik dan Infrastruktur PT Pertamina (Persero), Erry Widiastono, mengatakan implementasi DDF merupakan komitmen Pertamina dalam rangka mengurangi emisi karbon dan implementasi ESG (Environmental, Social, and Governance) di perusahaan.

“Diharapkan dengan implementasi DDF maka biaya operasional akan semakin efisien, juga tercipta ekosistem pemanfaatan BBG sebagai energi transisi,” kata Erry. 

Direktur Strategi dan Pengembangan Bisnis PGN, Heru Setiawan, menambahkan PGN sebagai Subholding Gas Pertamina mendukung penuh program konversi BBG Pertamina.

PGN telah menargetkan perluasan pemanfaatan BBG untuk transportasi darat dalam lima tahun ke depan.

BACA JUGA:Nasib BBM Pertalite Diujung Tanduk, Bakal Digantikan CNG, Harga Lebih Murah dan Irit 55 Persen

BACA JUGA:Modal Mendengarkan Musik, Kamu Bisa Mendapatkan Saldo DANA Gratis Rp500 Ribu, Gini Caranya

Konversi ke BBG pada truk logistik BBM, diharapkan bisa semakin meningkatkan optimalisasi SPBG.

Kategori :