Napak Tilas Muara Enim-Palembang, Kenang Perjuangan Panglima Jenderal Besar Soedirman

Napak Tilas Muara Enim-Palembang, Kenang Perjuangan Panglima Jenderal Besar Soedirman

Sekda Muara Enim Yulius secara simbolis melepas Pemberangkatan Peleton Beranting (Tonting) Yudha Wastu Pramuka Jaya (YWPJ) Tahun 2024 di Lapangan Merdeka Kabupaten Muara Enim. Foto : OZI/ENIMEKSPRES.CO.ID--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Napak Tilas Muara Enim-Palembang ini merupakan rangkaian kegiatan memperingati Hari Juang ke-76 Korp Infanteri TNI Angkatan Darat Tahun 2024 yang jatuh setiap tanggal 19 Desember.

Kegiatan ini memiliki nilai sejarah mengenang perjuangan bangsa yang dilakukan panglima besar Jenderal Soedirman dalam melawan penjajah.

Hal tersebut diungkapkan Wadanrindam II/Sriwijaya Kolonel Inf Jeffry Antonius Bojoh, setelah menjadi Irup Pembukaan dan Pemberangkatan Peleton Beranting (Tonting) Yudha Wastu Pramuka Jaya (YWPJ) Tahun 2024 di Lapangan Merdeka Kabupaten Muara Enim, Senin 16 Desember 2024.

Kegiatan pelepasan etape pertama Tonting YWPJ Tahun 2024, terlebih dahulu diadakan Upacara Pembukaan Tonting dan prosesi penyerahan simbol Infanteri oleh Wadanrindam II/Sriwijaya Kolonel Inf Jeffry Antonius Bojoh sebagai Irup Tonting.

BACA JUGA:Pilkada Serentak 2024 di Sumsel Berlangsung Damai, Apresiasi Mengalir untuk Sinergi TNI-Polri

BACA JUGA:Peringati Hari Pahlawan, BRI Salurkan Bantuan Beasiswa Bagi Anak TNI dan Polri

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Muara Enim Dedy Arianto Sutopo, Sekda Muara Enim Yulius, dan Dandim 0404/Muara Enim Letkol Arm Tri Budi Wijaya.

Hadir juga Danyon Reider 200/BN Mayor Inf Alex Sander, Para Kabag dan Kadep Rindam II/Sriwijaya, Pabung Prabumulih Dim 0404/Muara Enim Mayor Arm Broto Santoso, dan Ka Korum 141/AYJP Lettu Inf M Ayub, Forkopimda, Pramuka, dan siswa SMA.

Upacara diawali dengan pembacaan lintas sejarah, acara penghormatan pasukan hingga upacara inspektur, kemudian penyerahan simbol Yudha Wastu Pramuka Jaya, dilanjutkan pembacaan amanat Jenderal Besar Soedirman dan ikrar Korps Infanteri.

Setelah dilanjutkan dengan acara pelepasan Start Etape Pertama Tonting YWPJ Tahun 2024 oleh Sekda Muara Enim Yulius didampingi oleh Forkopimda.

BACA JUGA:TNI-AD Jawab Keluh Kesah Warga Pulau Bawean dengan Tindakan Nyata

BACA JUGA:Mayjen TNI Rudy Saladin Dampingi KSAD Tutup TMMD ke-122 di Kediri

Wadanrindam II/Sriwijaya, Kolonel Inf Jeffry Antonius Bojoh, tujuan kegiatan ini adalah tradisi yang dilaksanakan TNI AD guna penanamkan nilai kejuangan Panglima Besar Jenderal Besar Soedirman dalam memperjuangkan kemerdekaan kepada prajurit korps Infanteri maupun TNI AD.

Selain itu juga untuk memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat dan mengajak seluruh prajurit untuk terus menjaga kepercayaan rakyat, memperkuat jiwa korsa, dan menjadikan nilai-nilai luhur perjuangan sebagai pedoman dalam menghadapi masa depan demi keutuhan dan kemajuan NKRI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: