Pj Gubernur Canangkan Gerakan Penanganan KB Serentak se-Sumsel

Pj Gubernur Canangkan Gerakan Penanganan KB Serentak se-Sumsel

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni mencanangkan Gerakan Penanganan KB Serentak se-Sumsel. Foto : DOK--

PALEMBANG, ENIMEKSPRES.CO.ID - Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni terus berinovasi melalui Gerakan Serentak, kali ini dirinya kembali mencanangkan Gerakan Penanganan KB Serentak se-Sumsel.

Hal ini terungkap dalam kegiatan Peluncuran Pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor (PSA) Sumsel dan Telewicara ‘Halo PSA Sumsel’ secara virtual di Griya Agung, Palembang, Selasa 4 Juni 2024.

“Jadi hari ini (kemarin) di Sumsel dicanangkan Gerakan Penanganan KB Serentak se-Sumsel,” kata Fatoni.

Menurut Fatoni, pelayanan KB perlu dilaksanakan secara serentak baik oleh Pemerintah Provinsi, Kabupaten/Kota.

BACA JUGA:Disway.id Group-BKKBN Sepakat Kerjasama Turunkan Stunting

Kemudian juga Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Rumah Sakit, Puskesmas, Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) maupun pelayanan kesehatan lainnya.

“Tentu pelayanan KB ini perlu kita maksimalkan agar keluarga seluruhnya bisa menjadi keluarga yang sehat, keluarga yang sejahtera dan tentu juga dengan anak-anak yang sehat,” imbuh Fatoni.

“Maka tadi kita tekankan bersama-sama agar pelayanan kesehatan ini dimaksimalkan, pelayanan KB dimaksimalkan, juga imunisasi terus digalakkan termasuk penanganan stunting,” lanjut dia.

Terkait penanganan stunting, Pemprov Sumsel juga terus dilakukan berbagai Gerakan Serentak guna memaksimalkan dan mengoptimalkan seluruh potensi yang ada.

BACA JUGA:BKKBN Sambut Baik Keterlibatan Persatuan Guru NU Edukasi Siswa Cegah Perkawinan Anak dan Turunkan Stunting

Di antaranya melalui Gerakan Penanganan Stunting Serentak Se-Sumsel dan Gerakan Bedah Rumah Serentak se-Sumsel.

"Kita lakukan termasuk juga ada Gerakan Stop Buang Air Besar Sembarangan, ini juga bisa untuk mencegah stunting,” ujar Fatoni.

Selain itu, Fatoni juga menjelaskan bahwa saat ini Provinsi Sumsel berkomitmen untuk mencapai target pelayanan KB sebanyak 49.978.

Hal tersebut juga termasuk dalam rangka peringatan HUT Sumsel ke-78 tahun 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: