45 Bakal Calon Legislatif NasDem Long March Daftar Ke KPU

45 Bakal Calon Legislatif NasDem Long March Daftar Ke KPU

Bacaleg Partai NasDem long march daftar ke KPU Muara Enim. Foto : OZI/ENIMEKSPRES.CO.ID--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Berbagai cara dilakukan Partai Politik (Parpol) untuk mensosialisasikan dan mengenalkan para bakal calon legislatif (Bacaleg)-nya kepada masyarakat.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Partai NasDem, yakni dengan melakukan long march sejauh sekitar 2 km menuju kantor KPU Kabupaten Muara Enim.

Long march ini diikuti oleh seluruh Bacaleg, pengurus, kader, dan simpatisan Partai NasDem Muara Enim, Kamis 11 Mei 2023.

Dari pantauan di lapangan, long march tersebut dimulai dari terminal Kota Muara Enim yang dipimpin langsung oleh Ketua DPD Partai NasDem Muara Enim, Azis Rahman.

BACA JUGA:PDI Perjuangan Jadi Partai Politik Pertama Daftarkan 45 Bakal Calon Legislatif ke KPU

BACA JUGA:Bupati di Sumsel Ini Mengundurkan Diri, Ini Penyebabnya

Ikut mendampingi Sekretaris Kasman, Wakil Ketua Bidang Pengerakan Massa DPW NasDem Sumsel Korda Dapil 6 Yusuf Prabumenang yang juga Plt Ketua DPD Kabupaten PALI.

Kemudian seluruh bacaleg, pengurus, dan kader NasDem yang mendapat pengawalan dari Satlantas Polres Muara Enim serta dihibur oleh grup Rebana.

Sambil membawa spanduk dan bendera NasDem, para bacaleg bernyanyi untuk memotivasi.

Setelah tiba, pengurus partai NasDem yang dipimpin langsung Ketua DPD NasDem Muara Enim Azis Rahman diterima langsung oleh Ketua KPU Muara Enim Ahyaudin didampingi Ketua Bawaslu Muara Enim Suprayitno, dan komisioner lainnya.

BACA JUGA:Jangan Kaget! 4 Ruas Tol Trans Sumatera Ini Segera Naik Tarif, Termasuk Ruas Tol Palembang-Indralaya?

BACA JUGA:Asli Atau Modus Penipuan? Amplop Cokelat Berisi Cek Rp3 Miliar Banyak Ditemukan di Prabumulih

Menurut Ketua DPD Partai NasDem Muara Enim, Azis Rahman, bahwa pada awalnya DPD NasDem Muara Enim akan menyerahkan berkas pada tanggal 10 Mei 2023 pukul 10.00 ke KPU Muara Enim.

Namun tiba-tiba ada instruksi dari DPP kegiatan tersebut diundur dan mendaftar pada tanggal 11 Mei 2023 pukul 11.00.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: