Anggun Raeesa Rafiah Handoko Raih Emas Olimpiade Sains Bahasa Indonesia
--
ENIMEKSPRES.CO.ID, MUARA ENIM--- Belum setahun menjadi siswa SMPN 1 Muara Enim, Anggun Rafiah Handoko yang sekarang duduk di kelas 7.1, berhasil meraih medali emas dalam ajang olimpiade Sains Bahasa Indonesia 2023 di Banjar Negara, Jawa Tengah pada 5 Februari lalu.
Gadis cantik kelahiran Muara Enim, 24 Oktober 2010 merupakan anak pertama dari dua bersaudara, dengan ayah bernama Rio Handoko pegawai PLTU Bukit Asam dan Ibu bernama Martini bertugas sebagai penyuluh kesehatan.
Selain meraih medali emas di olimpiade Sain Bahasa Indonesia, Anggun Raeesa Rafiah Handoko, juga banyak meraih prestasi lain 2022-2023 saat menjadi siswi SMPN 1 Muara Enim. Adapun prestasi yang diraih Anggun yakni juara 1 lomba acting se-Kabupaten Muara Enim, juara Best Of The Best Fashion Show se-Kabupaten Muara Enim, juara 1 lomba baca puisi se-Kabupaten Muara Enim, juara 1 film pendek se-Muara Enim, juara 1 dai/daiyah SMPN 1 Muara Enim, juara 2 lomba pidato se-Kabupaten Muara Enim, juara 3 LTKBB Smansa Cup, juara 3 pentas seni tingkat Provinsi Sumsel.
Prestasi yang didapat Anggun tersebut tentunya berkat doa dan support dari orang tuanya dan pihak sekolah dalam hal ini kepala SMPN 1 Muara Enim Ipan Darmanto SPd Msi dan ibu wali kelas, Elinda Spd.
Anggun berharap tahun-tahun mendatang, ia akan lebih banyak lagi meraih prestasi di sekolah maupun tingkat Kabupaten Muara Enim, Sumsel dan Nasional. Sebagai bekal dirinya untuk mengejar cita-cita menjadi seorang dokter spesialis kandungan.
“Sehingga saya bisa membanggakan kedua orang tua saya dan keluarga dimasa mendatang. Terima kasih atas doa papa dan mama saya, para guru di SMPN 1 Muara Enim,” ucap Anggun Raeesa Rafiah Handoko.(@al)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: