235 Security Mogok Kerja Tuntut Kenaikan Upah 20 Persen, Dinas Tenaga Kerja Muara Enim Lakukan Hal Ini

235 Security Mogok Kerja Tuntut Kenaikan Upah 20 Persen, Dinas Tenaga Kerja Muara Enim Lakukan Hal Ini

Serikat Pekerja Security PT Tel (SPS) dimediasi oleh Dinas Tenaga Kerja dan Kabupaten Muara Enim bersama pihak PT PT Absolute. Foto : OZI/ENIMEKSPRES.CO.ID--

BACA JUGA:Demo Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswi Cantik Ini Bawa Karton Bertuliskan ‘Modal Kawin Habis Buat Modal Beli BBM’

Menurutnya, sebagai bentuk protes, security sebanyak 235 orang melakukan mogok kerja sejak 20 Februari hingga 22 Februari 2023 besok.

"Walaupun nanti tidak sampai 20 persen paling tidak mendekati," harapnya.

Operation Support Manager PT Absolute, Sita Desyanti, mengatakan untuk kenaikan 20 persen dari upah terlalu tinggi, dan tidak realistis bagi perusahaan.

"Untuk kenaikan upah ini tidak bisa diputuskan saat ini, karena itu bisa diputuskan pimpinan perusahaan," katanya.

BACA JUGA:Kepada Massa Aksi Unjuk Rasa Damai, Kejari Lahat Sampaikan Hal Ini

Mediator Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Muara Enim, Iwan Efandri mengatakan akan dilakukan penjadwalan mediasi antara kedua belah pihak.

"Dari PT Absolute akan berkoordinasi dengan pimpinannya, mediasi akan dijadwalkan kembali, kita hanya memfasilitasi mediasi dan memberikan beberapa saran, tinggal perundingan para pihak," jelasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: