66 Anggota Panwascam Dilantik, Pj Bupati Kurniawan Ingatkan Jaga Integritas

66 Anggota Panwascam Dilantik, Pj Bupati Kurniawan Ingatkan Jaga Integritas

Pelantikan Panwascam Kabupaten Muara Enim. Foto : DOK/ENIMEKSPRES.CO.ID--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Sebanyak 66 orang Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) di 22 Kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim dilantik.

Pelantikan dilakukan oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Muara Enim, Suprayitno di Ballroom Hotel Griya Serasan, Kamis 27 Oktober 2022 malam.

Pj Bupati Muara Enim, Kurniawan, turut hadir dan memberikan sambutan mengingatkan kepada Panwascam agar menjaga integritas demi suksesnya penyelenggaraan Pemilu 2024.

Kurniawan mengatakan keanggotaan ataupun jabatan Panwaslu sebagai tanggung jawab, kepercayaan, dan amanah.

BACA JUGA: 132 Calon Panwascam Kabupaten Muara Enim Ikuti Tes Wawancara

Untuk itu, dirinya meminta seluruh jajaran Panwaslu melaksanakan tugas pengawasan yang telah diamanahkan dengan profesional, tanggung jawab, serta mengedepankan azas kejujuran, keadilan, dan netralitas.

Dengan demikian, Kurniawan optimis seluruh tahapan Pemilu 2024 di Bumi Serasan Sekundang dapat terlaksana secara demokratis, jujur, dan adil serta dengan suasana yang kondusif. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: