ENIMEKSPRES.CO.ID - Kamu tentu familiar dengan pare dan daun muda pepaya.
Ya, 2 jenis tanaman ini punya rasa yang pahit, namun begitu keduanya punya khasiat luar biasa untuk kesehatan.
Jadi walaupun pahit, baiknya kamu tetap konsumsi tanaman yang masuk kategori sayuran tersebut.
Lalu apa saja khasiat luar biasa dari pare dan daun muda pepaya?
Yuk cari tahu jawabannya di artikel bawah ini.
Pare dan daun muda pepaya itu adalah 2 tanaman yang pahit rasanya tapi sangat manis khasiatnya.
Umumnya orang tidak suka makanan yang masuk keluarga sayuran tersebut.
Padahal, di balik rasanya yang pahit itu justru menyimpan banyak sekali khasiat dan manfaat bagi tubuh untuk kesehatan.
BACA JUGA:Rebus Daun Tanaman Pucuk Merah Jadikan Lalapan karena Ada Khasiat Luar Biasa
Apalagi jika pare dan daun muda pepaya itu direbus lalu dijadikan lalapan saat bersantap nasi, khasiatnya langsung dapat baik untuk pengobatan maupun pencegahan beebagai penyakit.
Sebelum mengetahui khasiat dan manfaat dari 2 tanaman itu, pahami bahwa pare dan daun muda pepaya bukan hanya direbus lalu dijadikan lalapan saja.
Tapi banyak kreasi masakan dari pare dan daun muda pepaya bisa dihasilkan, salah satunya dengan cara ditumis.
Menariknya dari kedua sayuran ini, meski dimasak tumis diyakini tetap saja tidak mengurangi nilai khasiatnya bagi tubuh.
BACA JUGA:Cara Memperlakukan dan Merawat Tanaman Pokak yang Tumbuh tak Sengaja Demi Khasiat Luar Biasa