Empat Wisata Religi di Palembang yang Wajib Kamu Datangi, Nomor 3 Diakui Dunia

Senin 22-05-2023,22:00 WIB
Reporter : Al Azhar
Editor : Al Azhar

Dibeberapa bagian masjid Agung SMB II Jayo Wikramo ini terbuat dari kayu berukiran khas Palembang. Masjid Agung SMB II Jayo Wikromo ini sudah mengalami renovasi pada tahun 2000 dan selesai pada 2003.

Masjid Agung merupakan landmark bagi Kota Palembang. Walaupun menjadi masjid terbesar di Kota Palembang, masjid ini masih tidak bisa menampung jemaah saat sholat Idul Fitri dan Sholat Idul Adha. Di mana jemaah rela sholat di jalan raya hingga di atas jembatan Ampera. 

2. Kampung Arab Al Munawar

Kampung Arab Al Munawar terletak di Jl KH Azhari, Lr Al Munawar, 13 Ulu Palembang. Kampung Arab Al Munawar ini banyak didatangi wisatawan baik lokal maupun mancanegara, utamanya wisatan keturunan Arab. Di Kampung Al Munawar terdapat rumah tua yang sudah berusia sekitar 250 tahun.

Kenapa disebut kampung Arab? karena pendudukan di sana memang rata-rata orang keturunan Arab, yang sudah lama menetap di Palembang dan sudah beranak pinak.

Sehingga kawasan tersebut menjadi sebuah kampung dan terkenal dengan sebutan kampung Arab. 

Di mana rata-rata warga keturunan Arab tersebut banyak berprofesi menjadi pedagang, baik di kawasan 16 Palembang atau ditempat-tempat lain.

BACA JUGA:34 Lagu Daerah di Indonesia, Dek Sangke dari Sumsel, Yuk Kenali Lagi dengan Asal Daerahnya

Masyarakat keturunan Arab sudah mendiami kampung tersebut tersebut sekitar 350 tahun yang lalu. Tentunya ini tidak mengejutkan dan sangat mungkin, sebab Kota Palembang merupakan salah satu kota tertua yang ada di Indonesia.

Rumah-rumah orang Arab di kampung Al Munawar rata-rata panggung berusia ratusan tahun. Walaupun rumah kayu, tapi bangunanya sangat kokoh, karena terbuat dari kayu ulin yang terkenal dengan kualitasnya. Di kampung Al Munawar terdapat 17 rumah tua, 8 diantaranya dirawat dijadikan cagar budaya.

Catatan ada waktu terbaik bagus kamu datang ke kampung Arab Al Munawar yakni pada saat peringatan Maulid Nabi, puasa ramadhan,tahun baru Islam.

Sebab kampung Arab Al Munawar pada waktu tersebut banyak kegiatan yang diadakan masyarakat seperti pertunjukkan kegiatan gambus. Masyarakat kampung Arab juga masih mengedepankan makan bersama secara lesehan.

BACA JUGA:10 Pulau Terbesar di Dunia, Nomor 3 dan 6 Berada di Indonesia

3. Al Quran Al Akbar

Wisata religi Al Quran Al Akbar terletak di Pondok Pesantren Al Ihsaniyah,  Jl Moh Amin, Gandus Palembang.

Kategori :