Bhabinkamtibmas Polsek Gelumbang Cek Lahan Jagung Kuartal III
Bhabinkamtibmas Polsek Gelumbang Bripka Azhari melakukan pengecekan terhadap lahan jagung milik Alwailid di Desa Suka Menang, Kecamatan Gelumbang. Foto : Istimewa--
MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Bhabinkamtibmas Polsek Gelumbang Bripka Azhari, melakukan pengecekan terhadap lahan jagung milik Alwailid di Desa Suka Menang, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim, pada Senin 29 Desember 2025.
Pengecekan dilakukan terhadap tanaman jagung yang ditanam pada kuartal III, tepatnya pada 12 September 2025, dengan varietas bibit jagung pipil merek BISI 18.
Hasil pengecekan di lapangan menunjukkan tanaman telah membentuk tongkol dan saat ini sedang dalam proses pengeringan di batang atau pohon.
Namun, ditemukan pertumbuhan beberapa tanaman jagung yang cenderung kerdil.
BACA JUGA:Polisi Pantau Perkembangan Bibit Jagung Program Nasional di Desa Sugihan
BACA JUGA:Bhabinkamtibmas Polsek Gelumbang Cek Perkembangan Tanaman Jagung
Hal ini dipengaruhi kondisi penanaman saat musim kemarau, di mana penyiraman terbatas dan tanaman hanya mengandalkan air hujan.
Lokasi lahan milik warga bernama Alwailid tidak memiliki sumber air tambahan, sehingga menjadi salah satu faktor lambatnya pertumbuhan tanaman.
Meski demikian, diperkirakan panen jagung dapat dilakukan pada Januari 2026, setelah proses pengeringan di batang selesai.
Kegiatan pengecekan ini menunjukkan perhatian Polsek Gelumbang terhadap ketahanan pangan dan keberhasilan para petani di wilayah hukumnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
