Pj Bupati Muara Enim Buka Gerakan Pangan Murah di Semende, Ini Tujuannya

Pj Bupati Muara Enim Buka Gerakan Pangan Murah di Semende, Ini Tujuannya

Pj Bupati Muara Enim Henky Putrawan membuka Gerakan Pangan Murah (GPM) di Semende. Foto : DOK--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Pj Bupati Muara Enim, H. Henky Putrawan, membuka Gerakan Pangan Murah (GPM) di Desa Babatan, Kecamatan Semende Darat Laut (SDL), Kabupaten Muara Enim, Sumsel.

Giat ini bertujuan untuk pengendalian inflasi serta menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di Kabupaten Muara Enim.

Gerakan Pangan Murah ini pun disambut antusias masyarakat yang hadir untuk membeli beragam kebutuhan pokok yang disediakan.

Terlebih, harga bahan pokok tersebut disubsidi oleh Pemkab Muara Enim.

BACA JUGA:Lagi, Pemkab Muara Enim Adakan Gerakan Pangan Murah, Warga Cukup Bayar Segini

Adapun bahan pokok yang dijual seperti beras, telur, ikan, cabai hingga minyak goreng dengan harga lebih murah dibanding di pasaran.

Pj Bupati Muara Enim Henky Putrawan menegaskan, komitmennya untuk menjaga stabilitas harga pangan di Bumi Serasan Sekundang dengan berbagai upaya.

Salah satunya yaitu Gerakan Pangan Murah yang manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat.

Henky menjelaskan Gerakan Pangan Murah ini terlaksana berkat dukungan penuh dan kerja sama yang solid seluruh jajaran perangkat daerah.

BACA JUGA:Gerakan Pangan Murah, Pemkab Muara Enim Sediakan 6 Ton Beras untuk Warga Desa Tebat Agung

Di antaranya Dinas Ketahanan Pangan serta Perum Bulog dalam menyuplai dan memastikan kebutuhan pokok tersedia.

Di sisi lain, Henky selaku putra daerah asal Panang Enim memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten Muara Enim khususnya warga Desa Babatan dalam memimpin dan menjalankan tugas sebagai Pj Bupati.

"Saya siap menjalankan amanah serta meneruskan program pembangunan yang pernah dilaksanakan ayahanda mertua kami, Almarhum H. Kalamudin Djinab saat memimpin Kabupaten Muara Enim," ucapnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: