Sopir Mengantuk, Truk Tabrak Sepeda Motor di Muara Enim

Sopir Mengantuk, Truk Tabrak Sepeda Motor di Muara Enim

Sepeda motor Yamaha Xtride BG 5048 DAG tampak ringsek setelah mengalami kecelakaan lalu lintas dengan mobil truk di Muara Enim, Sumsel. Foto : DOK--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Diduga mengantuk, sopir mobil truk dengan nomor polisi B 9573 EYT menabrak sepeda motor di Muara Enim.

Sang sopir mobil bernama Bejo Sugiantoro (24) warga Desa Sepancar Lawang Kulon, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU, Sumsel.

Sedangkan sepeda motor yang ditabrak adalah Yamaha X Ride dengan nomor polisi BG5048 DAG yang dikendarai oleh Jefri Erwanto (27), warga Talang Gabus, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim, Sumsel.

Akibat tabrakan tersebut, selain membuat sepeda motor ringsek, juga menyebabkan pengedara motor mengalami patah bahu sebelah kiri dan luka lecet di tangan.

BACA JUGA:3 Hari Berturut-turut Kecelakaan Lalu Lintas di Jalinsum Desa Lebak Budi Muara Enim

Peristiwa naas itu terjadi di Jalan Lintas Tengah, Batu Raja-Muara Enim, tepatnya di Desa Lingga, Batu Gerigis, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim, Sumsel, pada Sabtu 20 Juli 2024 sekitar pukul 06.30 WIB.

Kapolres Muara Enim, AKBP Jhoni Eka Putra melalui Kasat Lantas, AKP Trifonia Situmorang didampingi Kasubag Humas, AKP RTM Situmorang, menjelaskan bahwa kejadian tersebut berawal ketika mobil truk B 9573 EYT yang mengangkut batu belah berjalan dari arah Baturaja menuju Muara Enim.

Pada saat kendaraan tersebut melintas di lokasi kejadian yang kondisi jalannya menikung ke kiri, diduga kuat pengemudi truk tersebut mengantuk sehingga tidak konsentrasi dan truk berjalan lurus.

Pada saat bersamaan dari arah berlawanan datang sepeda motor Yamaha Xtride BG 5048 DAG sehingga tabrakan tidak terelakkan.

BACA JUGA:Kecelakaan Honda Vario Vs RX King di Muara Enim, 1 Korban Meninggal Dunia, 2 Orang Alami Luka Berat

Akibat tabrakan tersebut, pengendara sepeda motor Yamaha Xtride mengalami luka berat, yakni patah bahu sebelah kiri dan dibawa ke Rumah Sakit BAM Tanjung Enim.

"Kemudian kedua kendaraan diamankan bersama pengemudi mobil truk B 9573 EYT di kantor Polsek Lawang Kidul untuk pemeriksaan lebih lanjut," ujarnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: