Pelanggan Keluhkan Aliran Air PDAM, Ini Penyebabnya

Pelanggan Keluhkan Aliran Air PDAM, Ini Penyebabnya

Pelanggan PDAM Tirta PALI Anugrah mengeluhkan aliran air kecil. Foto : EBI/ENIMEKSPRES.CO.ID--

PALI, ENIMEKSPRES.CO.ID - Pelanggan PDAM Tirta PALI Anugrah mengeluhkan aliran air selama sepekan terakhir ini.

Penyebabnya, aliran air bersih dari PDAM ini sangat kecil, bahkan terkadang sama sekali tidak menetes.

Seperti dikeluhkan Asma (45), salah satu pelanggan PDAM di Kelurahan Handayani Mulya, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten PALI, Sumsel.

Ia mengatakan kejadian tersebut sejak sepekan terakhir ini.

BACA JUGA:Kekeringan, Masyarakat Kecamatan Talang Ubi PALI Keluhkan Tiga Minggu Air PDAM Tak Mengalir

"Kami terpaksa beli air bersih lain, akibat tidak kunjung mengalirnya air bersih dari PDAM Tirta Anugrah ini. Dan membuat kami mengeluarkan biaya lebih," ungkap Asma, belum lama ini.

Ia mengungkapkan, permasalah ini sering kali terjadi di tempat tinggalnya.

"Bukan hanya kami saja, pelanggan lain juga mengeluhkan hal yang sama, seperti air yang cuma menetes saja," tambahnya.

Sementara itu terpisah, Sisil, salah satu pegawai PDAM Tirta Anugrah pada Bagian Hubungan Pelanggan mengungkapkan, bahwa pihaknya meminta para pelanggan untuk bersabar.

BACA JUGA:Dua Minggu Kesulitan dapat Air Bersih dari PDAM? Ini yang Dilakukan Warga PALI

"Ditunggu dulu ya Pak, nanti kabarin kalau tidak mengalir," katanya saat dikonfirmasi wartawan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: