Pj Gubernur Beberkan Berbagai Keberhasilan Sumsel di Usia ke-78 Tahun
Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni beber berbagai keberhasilan Provinsi Sumsel di HUT ke-78 tahun. Foto : DOK--
ENIMEKSPRES.CO.ID - Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni, membeberkan berbagai keberhasilan Provinsi Sumsel di usianya yang ke-78 tahun.
Menurut Fatoni, sangat banyak capaian positif yang telah didapatkan Provinsi Sumsel di HUT ke-78 tahun ini.
Namun disebut Fatoni, tentunya capaian ini, baik prestasi maupun penghargaan berhasil diperoleh berkat kerja sama, kekompakan, dan kebersamaan seluruh elemen yang ada di Bumi Sriwijaya.
Sepanjang tahun 2024 ini setidaknya sudah lebih dari 30 penghargaan yang didapat oleh Pemprov Sumsel.
BACA JUGA:Sekda Muara Enim Hadiri Syukuran HUT Sumsel ke-78 Tahun 2024
Jumlah tersebut belum terhitung dari penghargaan yang diperolehnya semenjak menjabat sebagai Pj Gubernur Sumsel dalam kurun waktu Oktober 2023 hingga Desember 2023.
Jika ditotal hingga saat ini sudah lebih dari 50 penghargaan yang berhasil didapatkan.
"Penghargaan bukan tujuan, tapi penghargaan sebagai indikator bahwa apa yang kita lakukan itu mendapatkan apresiasi," kata Fatoni.
Berdasarkan capaian makro ekonomi di Provinsi Sumsel sangat baik, begitupun dengan pertumbuhan ekonominya.
BACA JUGA:HUT Sumsel ke-78 Tahun, Pemprov Serahkan Berbagai Bantuan dan Penghargaan
Selain itu, inflasi juga terkendali, penanganan kemiskinan ekstrem menjadi yang tercepat dan penurunan angka stunting menjadi yang tercepat secara nasional.
“Demikian juga dengan pengendalian inflasi, cukup baik termasuk pembangunan yang lain seperti infrastruktur, kesehatan, pendidikan dan lainnya juga sangat baik,” kata Fatoni.
Fatoni menyebutkan, bahwa jika Provinsi Sumsel merupakan salah satu daerah terluas di Indonesia.
Maka sangat wajar jika potensi yang dimiliki sangat banyak dan membutuhkan pengelolaan maksimal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: