Peringatan Hari Kartini ke-145 Tingkat Kabupaten Muara Enim Tahun 2024 Berlangsung Meriah
Peringatan Hari Kartini ke-145 Tingkat Kabupaten Muara Enim Tahun 2024 di Balai Agung Serasan Sekundang (BASS) Muara Enim. Foto : ANDRE/ENIMEKSPRES.CO.ID--
Pj Ketua TP PKK Muara Enim, Rose Mafiana dalam kesempatan ini membacakan surat Kartini yang ditujukan kepada sahabatnya, Abendanon.
"Para ibu dapat mencontoh semangat Kartini dalam memperjuangkan hak dan cita-citanya sebagai perempuan,” ucap Rose.
Sementara itu, Pj Ketua TP PKK Provinsi Sumsel, Anggar P Widyaningtyas mengatakan, momen peringatan Hari Kartini menjadi sarana untuk menggelorakan semangat para ibu agar tetap terus giat melakukan tugas dan fungsinya dalam memberdayakan dan mensejahterakan keluarga sebagaimana kesetaraan gender yang diperjuangkan Kartini.
"Sekarang ini kita berbangga diri atas keberhasilan kaum wanita Indonesia mampu mensejajarkan diri dan martabatnya dengan kaum pria. Semua ini tentu tak lepas dari peran Raden Ajeng Kartini,” ucap Tyas Fatoni, sapan akrab Anggar P Widyaningtyas.
Tyas Fatoni mengatakan, melalui peringatan Hari KartinI ini, ada 3 aspek yang patut dicontoh dari pahlawan wanita Indonesia Kartini.
Yaitu kreativitas, kepedulian, dan keuletan dalam belajar sehingga peran ibu sangat dirasakan dalam pembangunan bangsa Indonesia, khususnya di Provinsi Sumsel dan Kabupaten Muara Enim.
"Semoga melalui kegiatan ini menjadi inspirasi bagi Kartini muda yang akan meneruskan cita-cita Kartini,” tandasnya.
Pada Peringatan Hari Kartini ini juga dirangkai dengan acara Festival Gunjing dan Peluncuran Batik Gunjing karya Pj Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim, Dr. dr. Hj. Rose Mafiana, Sp.An.
Motif batik ini terinspirasi dari bentuk makanan khas salah satu daerah asal Kabupaten Muara Enim, yaitu Semende.
Selanjutnya juga dilaksanakan pemecahan rekor MURI pembuatan kue gunjing terbanyak, yakni 3.400 potong kue, peragaan busana batik gunjing, dan pameran UP2K PKK. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: