Logistik Pemilu Mulai Dikirim ke Tingkat PPS

Logistik Pemilu Mulai Dikirim ke Tingkat PPS

Pendistribusian Logistik Pemilu dari Tingkat PPK ke PPS di tingkat Desa di wilayah Kabupaten Muara Enim. FOTO : DOK/ENIMEKSPRES.CO.ID--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Mulai Selasa 13 Februari 2024 pendistribusian logistik Pemilu dari tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) di tingkat Desa di wilayah Kabupaten Muara Enim sebelum tiba di TPS pada saat hari pemungutan suara 14 Februari 2024 pagi.

Pantauan di Kecamatan Gunung Megang, persiapan pendistribusian Logistik sudah terlihat aktivitasnya sejak pukul 07.00 WIB di Gudang Logistik Kantor Camat Gunung Megang. 

PPK Gunung sudah menyiapkan 5 armada guna mengangkut, dan mendistribusikan seluruh logistik Pemilu ditingkat PPS

Diantaranya, sebanyak 448 kotak suara, dan 384 bilik suara yang kirim ke 101 TPS

BACA JUGA:Logistik Pemilu Tiba Dikecamatan Gunung Megang

BACA JUGA:KPU Muara Enim Gelar Rapat Koordinasi Pendistribusian Logistik Pemilu 2024

Proses pengangkutan hingga pendistribusian Logistik tersebut mendapat pengawalan ketat dari aparat TNI, Polri, Pol PP, Panwascam untuk memastikan pemilu pada 14 Februari 2024 berjalan dengan lancar.

Menurut informasi PPK Gunung Megang yang di ketuai oleh Robin Raharja menerangkan, bahwa logistik Pemilu dikirim ke gudang PPS yang ada di 13 Desa wilayah Kecamatan Gunung Megang. 

Diantaranya, Desa Sumaja Makmur terdapat 9 TPS, mendapatkan 45 kotak suara, dan 36 bilik suara.

Desa Banjarsari terdapat 8 TPS, ada 40 kotak suara, dan 32 bilik suara. 

Desa Kayuara Sakti ada 3 TPS, 15 kotak suara, dan 12 bilik suara. 

BACA JUGA:Kajari Muara Enim Tinjau Gudang Logistik Jelang Pemilu 2024 untuk Pastikan Kesiapan Kotak Suara

BACA JUGA:Akses Pariwisata dan Logistik di Daerah Ini Semakin Terbuka

Desa Gunung Megang Dalam ada 14 TPS, 70 kotak suara, dan 56 bilik suara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: