KADIN Sumsel Bicara Soal Kelanjutan Proyek Tol Prabumulih-Muara Enim

KADIN Sumsel Bicara Soal Kelanjutan Proyek Tol Prabumulih-Muara Enim

Kadin Sumsel dorong jalan pembangunan tol prabumulih-muara enim dilanjutkan. Foto: doc enimekspres--

MUARA ENIM - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) menanggapi kelanjutan proyek pembangunan Tol Prabumulih-Muara Enim

Menurut KADIN, jika jalan Tol Prabumulih bisa tersambung sampai dengan Muara Enim-Lubuk Linggau hingga Provinsi Bengkulu, maka dapat dipastikan roda perekonomian daerah dapat meningkat. 

Karena alur distribusi barang dan jasa bisa lebih lancar.

Ketua Umum KADIN Provinsi Sumatera Selatan, H Affandi Udji mengaku telah mendengar bahwa pembangunan Tol Prabumulih-Muara Enim bakal ditunda oleh pemerintah pusat.

BACA JUGA:28 Jenis Makanan Wong Kito Galo yang Menasional, Kuliner Khas Palembang Bukan Hanya Pempek

BACA JUGA:Akhir Pekan Mau ke Palembang? Ini 6 Objek Wisata di Sekitar Jembatan Ampera   

Informasinya, karena ada agenda Pemilu 2024 yang saat ini lebih penting.

Akan tetapi, dirinya meminta kepada pemerintah daerah agar tetap semangat untuk memperjuangkan kelanjutan pembangunan Tol Prabumulih-Muara Enim usai agenda Pemilu tahun depan.

"Saya titip untuk Pak Ahmad Rizal, Pj Bupati Muara Enim agar Program Strategis Nasional, Tol Muara Enim-Prabumulih bisa berlanjut,” kata Affandi Udji saat berkunjung ke Desa Banu Ayu, Kecamatan Empat Petulai Dangku, bersama Pj Bupati Muara Enim H Ahmad Rizal, Jumat (13/10/2023).

Agar proyek ini berlanjut, katanya, mesti ada dukungan yang kuat dari pemerintah kabupaten. 

BACA JUGA:Oknum Dosen di Lampung Lakukan Hubungan Terlarang Bersama Mahasiswinya, Ngaku Sudah 6 Kali

BACA JUGA:TEGAS! Kemenag Minta Masjid Jangan Dijadikan Tempat Kampanye

“Bapak berjuang di daerah, nanti saya bantu dorong dari pusat, agar Tol dapat tersambung, dan bisa meningkatkan roda perekonomian di daerah," sambungnya.  

Sementara itu, sebelumnya, Pj Bupati Muara Enim, H Ahmad Rizali juga telah memberikan keterangan kepada para awak media bahwa penundaan pembangunan Tol Muara Enim-Prabumulih ini disebabkan oleh pendanaan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: