Wow, Orang Palembang Ini Gelontorkan Rp 20 Triliun Ikut Investasi di IKN, Presiden Jokowi Sumringah

Wow, Orang Palembang Ini Gelontorkan Rp 20 Triliun Ikut Investasi di IKN, Presiden Jokowi Sumringah

Bos Agung Sedayu Group, Aguan alias Sugianto Kusuma berinvestasi di IKN. Foto : Istimewa--

ENIMEKSPRES.CO.ID - Presiden Jokowi senang bukan kepalang akhir-akhir ini lantaran seorang pengusaha asal Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) memutuskan akan menggelontorkan dana sebesar Rp 20 triliun untuk ikut berinvestasi di Ibu Kota Negara (IKN), Kalimantan Timur.

Ya, dia adalah Aguan, nama aslinya Sugianto Kusuma, bos Agung Sedayu Group.

Dia dilahirkan di daerah 14 Ilir Palembang pada 10 Januari tahun 1951 lalu dan kini menjadi salah satu konglomerat ternama di Indonesia.

Bentuk investasi yang akan dilakukan pria yang juga bos Bank Artha Graha ini adalah dengan membangun sebuah hotel elite yang nanti akan dinamai Hotel Nusantara.

BACA JUGA:Sejarah Indonesia 3 Kali Pindah Ibu Kota Negara

Agung Sedayu Group sendiri sudah lama terkenal sebagai perusahaan yang bergerak di bidang property, termasuk perhotelan.

Sudah sangat banyak property kenamaan yang dibangun Agung Sedayu Group di Pulau Jawa seperti di daerah Jakarta sendiri, di Bekasi, Tangerang, Depok dan lain-lain.

Property yang sudah dibangun pun beragam, mulai dari kompleks mall, apartemen, superclock, office tower, industrial estate, atau township, dan masih banyak lagi.

Diolah dari berbagai sumber, Sugianto Kusuma alias Aguan selalu bertengger di urutan teratas orang terkaya di Indonesia.

BACA JUGA:Rencana Pemindahan Ibu Kota Negara Indonesia Masuk Tahap Finalisasi

Data terakhir yang diperoleh, harta kekayaan pria yang sangat menggemari olahraga golf ini tercatat sekitar Rp 13 triliun.

Berbagai usaha suami dari Li Ping yang telah dikarunia 2 anak ini terus melejit sejak ia membangun kasan mall Harco di Mangga Dua Jakarta tahun 1991 lalu.

Pada acara groundbreaking pembangunan Hotel Nusantara di IKN pada Kamis, 21 September 2023, Presiden Joko Widodo terlihat sumringah bahkan dalam sambutannya, Jokowi menyebut nama Aguan sembari mengucapkan kata terima kasih karena telah bersedia berinvestasi di IKN.

“Oleh sebab itu, saya ucapkan terima kasih kepada Pak Aguan dan kawan-kawan yang hadir pada sore hari ini, ini memberikan rasa percaya diri pada Nusantara bahwa ini sangat diminati bagi investor,” kata Presiden Jokowi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: