Mantap, Honda Siapkan Motor Listrik yang Harganya Jauh di Bawah Motor Minyak, Ini Jadwal Launchingnya

Mantap, Honda Siapkan Motor Listrik yang Harganya Jauh di Bawah Motor Minyak, Ini Jadwal Launchingnya

Sepeda motor listrik. Foto : Istimewa --

ENIMEKSPRES.CO.ID - Mantap, Honda sedang menyiapkan motor listrik yang harganya di bawah harga sepeda motor minyak.

Ini kabar gembira patut ditunggu, Astra Honda Motor (AHM) kini sedang menyiapkan Motor listrik yang harganya dijamin lebih murah dari Motor berbahan bakar fosil pada umumnya.

Motor listrik dari Honda ini didesain dengan tenaga baterai Mobile Power Pack e (MPP e) yang harga jualnya nanti dikisaran Rp 10 juta sampai dengan Rp 12 juta per unit.

Meski murah karena memang dirancang untuk kalangan masyarakat Indonesia menengah ke bawah, motor listrik ini nantinya didesain dengan kecepatan maksimal 45 kilomter per jam dan dengan jangkauan jarak hingga 41 kilomter saat posisi baterai full.

BACA JUGA:Ternyata Motor Listrik Itu Ada 2 Macam, Pelajari Dulu Kelebihan dan Kekurangannya Sebelum Dipinang Ya!

Motor listrik kebanggan terbaru dari Honda ini sudah dijadwalkan akan dilanuching mengaspal di jalanan menemui konsumen Indonesia pada Desember 2023 mendatang.

AHM dalam rilis resminya dilansir enimekspres.co.id dari laman www.astra-honda.com, tenaga baterai MPP e ini juga diperkuat sistem baterai safety-lock.

Baterai safety-lock ini didesain supaya kerja baterai lebih stabil yang akan sangat mendukung kemudahan, kenyaman, serta keamanan bagi penggunanya.

Sebelumnya, pada event Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 11 Agustus 2023 lalu, Honda memamerkan motor listrik tipe EM1 e.

BACA JUGA:Harga Terjangkau, Performa Memukau! Ini 6 Rekomendasi Motor Listrik Terbaru yang Paling Laris di Indonesia

Menurut President Director AHM, Susumu Mitsuishi, ikut serta Honda dalam memproduksi motor listrik merupakan bagian dari memenuhi kebutuhan masyarakat yang ingin merasakan dan beralih ke kendaraan roda 2 yang jauh lebih ramah lingkungan.

Katanya, motor listrik besutan Honda ini menjanjikan kenyamanan bagi pengguna karena menggunakan sentuhan teknologi paling mutakhir di bidang otomotif kendaraan roda 2.

Begitu juga soal kualitas dan ketangguhan, motor listrik keluaran Honda dipastikan tidak akan kalah tangguh dari kendaraan roda 2 produk Honda lainnya.

Selain dengan harga merakyat dan sangat terjangkau Rp 10 juta hingga 12 juta, Honda EM1 e juga menyiapkan harga yang sedikit lebih tinggi, mulai dari harga Rp 30 juta sampai dengan yang harganya Rp 45 juta per unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: