3 Jenis BBM Dihapus, CNG Bakal Gantikan Pertalite dan Solar

3 Jenis BBM Dihapus, CNG Bakal Gantikan Pertalite dan Solar

Bahan bakar CNG pengganti Pertalite lebih irit 55 persen dan lebih murah hanya 3 ribuan per liter. Foto : DOK/ENIMEKSPRES.CO.ID--

JAKARTA, ENIMEKSPRES.CO.ID - Jika 3 jenis BBM dihapus dari peredarannya di Indonesia, maka bahan bakar gas (BBG) CNG berpeluang menggantikan Pertalite dan Solar.

Hal ini tentu guna memenuhi kebutuhan bahan bakar berkualitas dan juga murah.

Diketahui CNG menawarkan harga murah, yakni hanya Rp3.100 per liter dengan kualitas sebanding Pertamax Turbo 98.

Dengan begitu CNG bisa jadi solusi untuk menggantikan Pertalite maupun Solar yang dipasarkan dengan harga lebih tinggi.

BACA JUGA:CNG Pengganti BBM vs Mobil Listrik

BACA JUGA:Jelang Natal dan Tahun Baru, Hutama Karya Tinjau JTTS Permai dan Pekbang

Pertalite dengan kadar oktan RON 90 dijual dengan harga Rp10.000 per liter.

Sedangkan Solar dengan kadar oktan CN 48 dijual seharga Rp6.800 per liter.

Kondisi itu bisa terwujud bila Pemerintah membuat aturan baru BBM dan mengintensifkan penggunaan CNG pada tahun-tahun mendatang.

Namun saat ini sesuai dengan aturan baru BBM, terdapat 3 jenis BBM dilarang beredar.

BACA JUGA:Lagi di Palembang? Yuk Belanja di Palembang Icon Mall, Ada Promo Hush Puppies Beli 2 Gratis 1

BACA JUGA:Resmi, Tol Bengkulu-Taba Penanjung Sudah Bisa Dilalui Kendaraan, Gratis

BBM yang dihapus yakni BBM dengan kadar oktan dibawah RON 90, yakni RON 87, RON 88, dan RON 89.

Keputusan menghapus 3 jenis BBM itu adalah untuk meningkatkan kualitas BBM sebagai sumber energi kendaraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkaur.co.id