Bupati Kurniawan Targetkan Muara Enim Tahun Ini Raih Peringkat Nasional IGA Lebih Baik

Bupati Kurniawan Targetkan Muara Enim Tahun Ini Raih Peringkat Nasional IGA Lebih Baik

Rapat Koordinasi Indeks Inovasi Daerah dan Innovative Goverment Award (IGA) 2022 di Ruang Rapat Pangripta Nusantara, Kantor Bappeda, Muara Enim. Foto : HUMAS PEMKAB MUARA ENIM FOR ENIMEKSPRES.CO.ID--

ENIMEKSPRES.CO.ID, MUARA ENIM - Kabupaten Muara Enim berada pada peringkat 4 nasional kategori Kabupaten Terinovatif di Indonesia dengan nilai indeks mencapai 62,97 dan 123 inovasi.

Capaian prestasi tersebut harus dipertahankan bahkan ditingkatkan lagi guna menjaga tata kelola Pemerintah serta pelayanan publik yang lebih baik di Bumi Serasan Sekundang.

BACA JUGA: Terapkan ETLE, Pj Bupati Muara Enim Terima Penghargaan dari Kapolda Sumsel

Hal tersebut disampaikan Pj Bupati Muara Enim Kurniawan, saat membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Indeks Inovasi Daerah dan Innovative Goverment Award (IGA) 2022 di Ruang Rapat Pangripta Nusantara, Kantor Bappeda, Muara Enim, Senin (15/8/2022).

Bupati Kurniawan didampingi Pj Sekda H. Riswandar, dan Kepala Balitbangda, M. Tarmizi Ismail, menyampaikan kepada peserta Rakor, yang juga turut dihadiri Staf Ahli Bupati, Asisten, serta Kepala OPD untuk terus semangat dalam berinovasi.

“Namun saya mengingatkan agar inovasi-inovasi yang diciptakan harus benar-benar bermanfaat serta membawa dampak besar terhadap peningkatan kualitas pelayanan,” ungkap Bupati Kurniawan.

BACA JUGA: Bupati Kurniawan Tegaskan Komitmen Tekan Angka Stunting

Untuk itu, Kurniawan berharap narasumber yang diundang secara virtual, yakni Analis Kebijakan Ahli Muda Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri, Kemendagri, Isman dan Kepala Balitbangda Provinsi Sumsel, Dr. Alamsyah, dapat memberikan masukan serta wawasan agar OPD mampu memaksimalkan diri dan potensi.

“Dengan tekad kemauan serta kerja keras OPD, kita optimis Kabupaten Muara Enim dapat pertahankan bahkan melampaui target pada ajang IGA Tahun 2022 ini,” harapnya. (rel/and)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: