Daftar Online di RSMH Palembang Bikin Bingung Pasien

Daftar Online di RSMH Palembang Bikin Bingung Pasien

Sistem daftar online bagi pasien rawat jalan RSMH Palembang dianggap bikin bingung pasien. Foto : KMS FADLY/SUMEKS.CO/DNN--

ENIMEKSPRES.CO.ID, PALEMBANG - Belum lama ini, Rumah Sakit Mohammad Husein (RSMH) Palembang, meluncurkan sistem pendaftaran bagi pasien rawat jalan secara online.

Namun pada kenyataannya, beberapa pasien yang hendak mendaftarkan diri, baik untuk berobat ataupun kontrol rutin pada Instalasi Rawat Jalan RSMH Palembang banyak mengeluh.

Seperti dikeluhkan oleh Atik (52) warga Jalan Slamet Riady. Ia mengaku sistem antrean melalui online  justru menyulitkan calon pasien yang ingin berobat di RSMH Palembang.

BACA JUGA: Sekda Muara Enim Ajak Perusahaan Manfaatkan Fasilitas MCU RSUD Rabain

“Sistem pendaftaran online pasien rawat jalan ini bukan makin mempermudah, kami nih sudah uzur dan kurang melek teknologi, justru bikin bingung. Yang  kami rasakan itu teknologi ini jadi makin mempersulit, dan ribet,” keluh Atik, Kamis (11/8/2022).

Menurutnya, kurang sosialisasi serta sedikitnya petugas rumah sakit tidak sebanding dengan banyaknya jumlah pasien yang datang.

Hal ini diduga menjadi penyebab utama makin menumpuknya jumlah calon pasien rawat jalan di RSMH Palembang.

BACA JUGA: Dewan Minta Fasilitas Alat Cuci Darah di RSUD Rabain Ditambah

Ia berharap, agar pihak RSMH Palembang  lebih memperbaiki lagi sistem, terutama sistem pelayanan antrean online untuk pasien rawat jalan.

Mulkan (46) warga Baturaja juga mengeluhkan sistem pendaftaran online bagi pasien rawat jalan tidak berjalan optimal.

Terutama, bagi dirinya yang merupakan pasien baru kunjungan pertama.

BACA JUGA: 7 Makanan Sehat Ini Bisa Atasi Demam Berdarah

“Sudah jauh-jauh saya datang kesini untuk daftar berobat pertama. Sama petugas malah diarahkan menunggu antrean tanpa penjelasan apa-apa. Mau daftar online tapi pas dicek di aplikasinya malah tidak bisa,” keluh Mulkan.

Sementara itu, ketika dikonfirmasi soal keluhan pasien rawat jalan tersebut, Humas RSMH Palembang, mengatakan akan memberikan keterangan resmi.

Dari pantauan, hanya ada beberapa petugas RSMH Palembang yang berjaga di pintu masuk Instalasi Rawat Jalan.

BACA JUGA: BPJS Kesehatan Bisa Dipakai ke Layanan Psikiater, Ini Caranya

Di sebelah kanan pintu masuk tertera pengumuman bertuliskan pendaftaran sistem online dimulai 20 Juli 2022.

Puluhan calon pasien yang hendak mendaftar rawat jalan menunggu di tempat yang disediakan oleh pihak RSMH Palembang.

Pemandangan serupa tampak di dalam gedung Instalasi Rawat Jalan juga dipenuhi pasien. (fdl/sumeks.co/dnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sumeks.co