Video Remix Viral di Media Sosial, Meli ‘Sikok Bagi Duo’ Banjir Job MC

Video Remix Viral di Media Sosial, Meli ‘Sikok Bagi Duo’ Banjir Job MC

Meli Dedi, penyanyi lagu ‘Sikok Bagi Duo’ yang kini viral di media sosial saat ditemui di kediamannya. Foto : KHALID/SUMEKS.CO/DNN--

ENIMEKSPRES.CO.ID, LUBUKLINGGAU - Belakangan video seorang wanita bernyanyi lagu “Sikok Bagi Duo” dengan musik remix viral di media sosial (medsos) Tiktok dan Instagram. Penyanyi ternyata adalah Meli Dedi, warga Lubuklinggau.

Rumah Meli berada di Jalan Garuda, Kelurahan Kayu Ara, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuklinggau, Sumsel.

Ditemui awak media Sumeks.co (Jaringan DNN), Meli sosok yang ceria. Mudah senyum. Bahkan lincah ketika berbicara.

Wanita berjilbab ini memlilik tiga buah hati. Suaminya bernama Dedi, seorang ASN yang kini menjabat sebagai Kasi di Kelurahan Belalau, Lubuklinggau Utara I. Bahkan Dedi juga seorang Ketua RT di daerahnya.

Meli saat diwawancari, mengaku tidak menyangka videonya saat bernyanyi remix di sebuah hajatan tersebut akan viral seperti sekarang.

Meli mengaku video yang pertama kali viral itu, ketika ia menghadiri acara syukuran temannya di daerah Curup, Provinsi Bengkulu. “Itu pada 4 Juni 2022 lalu,” kata Meli, Rabu (6/7/2022).

Meli memang berjiwa entertain. Ia sering mengisi acara sebagai MC atau pemandu acara. Baik iyu acara kawinan, hajatan, maupun acara ulang tahun. Bahkan ia juga punya usaha badut.

Pada 4 Juni lalu itu, Meli diundang untuk menjadi MC di acaran hajatan. Usai acara, ia kemudian menyumbangkan lagu.

BACA JUGA: Dito Mahendra Perkarakan Nikita Mirzani, Ternyata Ini Alasannya...

Musik remix, diiringi orgen tunggal. Sebenarnya bukan lagu “Sikok Bagi Duo”, hanya saja saat pada pertengahan lagu ia selipkan lirik sikok bagi dua, yang kini akhirnya viral.

Diakui Meli, lirik lagu "Sikok Bagi Duo" sudah lama ada. Ia sering mendengarnya saat biduan menyanyikan lirik itu.

“Saat itu aku nyanyi hari itu kebetulan MC jugo. Direkam sama yang tukang video syuting. Dari pihak video syuting itulah yang uplaod di tiktok,” ceritanya.

Kemudian setelah seminggu, video di tiktok viral untuk pertama kalinya. Lalu di-share dan ada juga yang menguploadnya di Instagram, Facebook, dan juga youtube. “Baru tahu dari kawan, itu setelah 4 hari, dari acara itu,” katanya.

Setelah viral, ia melihat ada pro kontra di dunia maya. Kontranya, karena dinilai tidak pantas menyanyi lagu remix. Sedangkan penyanyinya berhijab. Selain itu, lirik lagu, ada menilai mengandung konotasi negatif.

Ia menyikapi pro kontra itu santai saja. “Kalau dari kawan-kawan idak. Kalau aku nyikapinyo santai. Karena aku hobi nyanyi, terutama MC. Seneng ayuk nyanyi, joget apo lagi,” timpalnya.

Bagi Meli, videonya viral mendatangkan berkah. Sebab saat ini ada saja orang mengundangnya menjadi MC.

Bahkan jumlah pengikut tiktoknya terus bertambah yang sekarang sudah mencapai 10 ribu pengikut. Termasuk dengan pengikut Facebook dan Instagramnya. “Alhamdulillah, banyak yang minta ngisi di acara reuni, hajatan, sekalian nyanyi,” jelasnya.

Ia mengaku, pekerjaan yang dijalaninya saat ini didukung sang suami selama dilakukan dengan positif. “Suami mendukung. Hanya saja jangan melakukan hal yang negatif. Kalo negatif pasti lah lamo dak boleh,” tukas Meli. (cj17/sumeks.co)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: