Pawai Obor dan Melemang Sambut Tahun Baru Islam

Pawai Obor dan Melemang Sambut Tahun Baru Islam

MUARA ENIM Untuk menyemarakkan peringatan Tahun Baru Islam 1440 Hijriyah warga Kelurahan Pasar I Kecamatan Muara Enim Senin 10 9 malam sekitar pukul 19 00 Wib menggelar pawai obor dan melemang yang diikuti ratusan warga Kegiatan yang dibuka oleh Ketua Pengurus Masjid Al Amin Muara Enim Muzani SIP itu didahului dengan pawai obor yang mengambil start dan finish di halaman Masjid Al Amin Ratusan masyarakat yang membawa obor menyusuri Jalan Perwira melintasi Jalan HR Sutami kemudian menuju Jalan Bangdes Jalan Jenderal Sudirman Jalan A Yani dan kembali ke Jalan Perwira Pawai obor tersebut mendapat pengawalan dari pihak Polres Muara Enim dan Kodim 0404 Muara Enim yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas Pasar I Muara Enim Brigpol Ediansyah dan Babinsa Pasar I Muara Enim Serda Mulianda Menurut salah satu donatur dan panitia acara Rizki Setiadi Putra Kegiatan pawai obor dan melemang tersebut adalah salah satu bentuk syiar Islam dan disamping itu untuk memupuk persatuan dan kesatuan umat muslim khususnya di wilayah Kelurahan Pasar I Selain itu peringatan 1 Muharram ini tentunya akan lebih semarak dengan pawar obor ini tutur pria yang akrab disapa Iki ini Sementara itu Lurah Pasar I Paramithasari SSTP mengucapkan salut dan terima kasih kepada warga Pasar I atas antusiasnya mengikuti kegiatan dalam rangka menyambut 1 Muharram 1440 H Saya memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada masyarakat Pasar I umumnya dan khususnya kepada Remaja Pelitasari RPS dan Ikatan Remaja masjid IRMA Al Amin sebab pawai obor dan melemang ini disambut antusias masyarakat kata Paramithasari Kedepan kegiatan ini dapat tetap dilaksanakan bukan hanya di Masjid Al amin namun dapat dilaksanakan di masjid masjid atau kelurahan lain lanjut dia Terpisah masyarakat Desa Tegal Rejo Kecamatan Lawang Kidul juga menggelar pawai ta aruf dengan membawa obor keliling desa pada malam jelang 1 Muharram 1440 H warga berkumpul di kantor desa setempat Senin 10 9 malam Kegiatan ini menjadi tradisi rutin digelar setiap tahun menyambut datangnya Tahun Baru Islam Peserta pawai merupakan perwakilan dari setiap lingkungan Rukun Tetangga RT mulai dari RT 1 sampai dengan RT 14 Selain pawai pemerintah desa bersama panitia juga menggelar berbagai lomba di antaranya lomba shalawat lomba tausiah dan fashion show Kemudian kegiatan ini juga mendapat perhatian pemerintah Kecamatan Lawang Kidul tokoh agama dan tokoh masyarakat Desa Tegal Rejo al ozi git Selengkapnya baca koran Enim Ekspres Edisi Rabu 12 September 2018

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: