Worth It Dibeli, itel RS4 HP Gaming dengan Spek Gahar yang Dibanderol Rp1 Jutaan Aja

Kamis 18-04-2024,12:37 WIB
Reporter : Febi Friansyah
Editor : Melina

Poni yang berada di bagian tengah atas layar yang didukung fitur Dynamic Bar yang dapat membuatnya terlihat lebih interaktif dalam penggunaan sehari-hari.

Fitur ini akan membuat pop-up notifikasi yang timbul pada area punch hole untuk menampilkan beberapa informasi.

Kamera

Ponsel ini hadir menyuguhkan model kamera bulat yang berukuran cukup besar.

BACA JUGA:Sedang Cari HP Samsung Rp1 Jutaan? Ini 5 Rekomendasinya, Cocok Bagi Kamu Pengguna Baru Android

Kamera ini berisi susunan dua lensa yang dilengkapi dengan LED flash untuk mendukung pencahayaan.

Kedua lensa yang berada di bagian bodi belakang ini meliputi kamera utama 50 MP dan depth 0,3 MP.

Yang lebih menariknya lagi, kamera utama ponsel ini ternyata bisa dipakai untuk merekam video dengan resolusi hingga 2K 1440P 30 FPS.

Baterai

Ponsel ini memiliki baterai yang berkapasitas 5000 mAh, dengan kapasitas baterai jumbo layaknya ponsel keluaran terbaru lain.

BACA JUGA:Harga Mulai dari Rp2 Jutaan, Ini 3 Rekomendasi HP Oppo yang Memiliki RAM 8 GB dengan Performa Tangguh

Dari sektor daya, ponsel ini didukung 45 Hyper Charge yaitu fitur fast charging yang diklaim mampu mengisi daya mulai dari 1 hingga 80 persen hanya membutuhkan waktu 30 menit saja.

Ponsel ini hadir dibekali dengan sistem operasi Android 13 berlapis tampilan Itel OS 13.5.

itel RS4 juga berbekal beberapa spesifikasi lainnya seperti performa dual speaker stereo dan sensor fingerprint di sisi samping, dukungan port jack audio 3.5 mm yang dapat mempermudah pengguna menggunakan headset atau headphone berkabel.

itel RS4 merupakan ponsel dengan jaringan 4G yang juga didukung dengan pemakaian WiFi, Bluetooth 5.0 dan fitur NFC.

BACA JUGA:Memiliki Spek Dewa dengan Harga Terjangkau! Ini 7 Rekomendasi HP Rp2 Jutaan, Turun Harga di Awal Tahun 2024

Kategori :